Upayakan Operator Berlisensi

Upayakan Operator Berlisensi

KOTA MANNA, Bengkulu Ekspress – Dinas Pariwisata Bengkulu Selatan (BS) terus berupaya mengembangkan pariwisata di Bengkulu Selatan. Selain menata kawasan obyek wisata pantai pasar bawah, Dinas pariwisata Bengkulu Selatan juga terus mengembangkan obyek wisata sungai Air Manna yakni olahraga arung jeram. Ke depan akan mengupayakan agar para operator perahu memiliki sertifikat atau berlisensi.

“ Kami akan upakan, semua operator perahu berlisensi,” kata kepala Dinas pariwisata Bengkulu Selatan, Drs H Yulian Fauzi MAP.

Pria yang juga dipercaya sebagai penjabat Sekda Bengkulu Selatan ini menuturkan,saat ini jumlah operator perahu karet khusus untuk olahraga arung jeram sebanyak 30 orang. Agar ke-30 operator tersebut bisa memiliki sertifikat atau lisensi, pihaknya akan bekerja sama dengan Federasi Arung jeram Indonesia (FAJI) Bengkulu.

“ Kalau sudah ada linsensi, tentu mereka akan semakin mahir dalam mengendalikan perahu peserta olahraga arung jeram,” imbuhnya.

Yulian menambahkan, untuk mendukung olahraga arung jeram, saat ini sudah ada 22 perahu karet. Kemudian tahun 2019 ini,pemda Bengkulu Selatan telah menganggarkan dana sekitar Rp 500 juta untuk pembelian 10 unit lagi perahu karet beserta perlengkapan lainnya. Sehingga total perahu karet untuk olahraga arung jeram Bengkulu Selatan sebanyak 32 unit.“ Dengan adanya tambahan 10 unit pada tahun ini, total perahu kita menjadi 32 unit,” ujarnya.

Yulian juga membeberkan, untuk pengembangan obyek wisata air Manna ini, pihaknya menggandeng desa Air Tenam, Ulu Manna, sehingga pihak desa tersebut dapat mengupayakan badan usaha milik desa (bumdes) setempat agar lebih maksimal mengolah pariwisata sebagai titik awal peserta untuk turun mengarungi sungai Air Manna.

“ Olahraga arung jeram ini akan terus kita promosikan bersama pemerintahan desa setempat, mudah-mudahan nanti semakin banyak baik warga lokal atau wisatawan yang mau uji nyali di aliran sungai Air Manna,” harap Yulian. (369)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: