Dispar Hadirkan Hiburan Religi

Jumat 18-05-2018,17:01 WIB
Reporter : Redaksi Terkini
Editor : Redaksi Terkini

CURUP, Bengkulu Ekspress - Untuk memeriahkan pasar Ramadhan yang dilaksanakan Pemerintah Kabupaten Rejang Provinsi Bengkulu di Lapangan Setia Negara Curup, Dinas Pariwisata Kabupaten Rejang Lebong Provinsi Bengkulu menghadirkan hiburan religi di panggung utama pasar Ramadhan. \"Hiburan yang kita hadirkan di pasar Ramadan ini adalah hiburan bersifat religi,\" sampai Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Rejang Lebong Provinsi Bengkulu, Drs Darmansyah MM disela-sela pembukaan kegiatan pada Kamis (17/5) kemarin.

Kegiatan yang dilaksanakan setelah Salat Asyar ini terbuka untuk masyarakat umum. Oleh karena itu, menurut Darmansyah bagi masyarakat yang ingin menunjukkan kemampuannya mengenai hiburan yang bernuansa religi bisa menghubungi pihak ketiga yang bertanggungjawab kegiatan hiburan, karena dalam pelaksanaannya diserahkan sepenuhnya kepada pihak ketiga.

\"Dengan adanya hiburan ini, kami berharap bisa menghibur masyarakat yang belanja, sehingga pasar ramadan ini selalu ramai,\" harap Darmansyah.

Sementara itu Bupati Rejang Lebong, DR H A Hijazi SH MSi dalam sambutannya yang diwakili oleh Sekda Rejang Lebong Provinsi Bengkulu, RA Denni SH MM mengajak seluruh masyarakat Rejang Lebong Provinsi Bengkulu untuk membeli makanan berbuka puasa di pasar ramadan yang ada Lapangan Setia Negara Curup.

\"Mari masyarakat Rejang Lebong Provinsi Bengkulu kita berbondong-bondong untuk belanja di pasar Ramadan ini,\" ajak Sekda.

Khusus kepada seluruh ASN yang ada di Kabupaten Rejang Lebong Provinsi Bengkulu, Sekda mengimbau untuk belanja makanan berbuka puasa di Lapangan Setia Negara setiap harinya. Dalam kesempatan tersebut Sekda juga mengungkapkan kedepannya Lapangan Setia Negara akan menjadi pasar kuliner si Kabupaten Rejang Lebong Provinsi Bengkulu yang buka setiap malam, hanya saja saat ini belum bisa dilakukan karena auning yang ada belum cukup.

Kegiatan pembukaan hiburan dan pasar ramadan kemarin ditandai dengan pemukulan bedug oleh Bupati Rejang Lebong Provinsi Bengkulu. Kegiatan tersebut dihadiri oleh unsur FKPD dan OPD Rejang Lebong serta ketua TP PKK Rejang Lebong, Dharma Wanita dan jajarannya. (251/prw)

Tags :
Kategori :

Terkait