Peringati Hari Kartini , Rescue Perindo Gelar Baksos

Senin 23-04-2018,14:23 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

CURUP, Bengkulu Ekspress - Berbagai kegiatan dilaksanakan dalam memperingati hari Kartini yang jatuh setiap tanggal 21 April. Salah satunya menggelar kegiatan Bakti Sosial (Baksos) seperti yang dilaksanakan DPD Rescue Perindo Rejang Lebong.

Ketua DPD Rescue Perindo Rejang Lebong, Putra Mas Wigoro kegiatan Baksos yang mereka laksanakan pada Sabtu (21/4) kemarin yaitu dengan menggelar kegiatan Fogging atau pengasapan nyamuk dan pelayanan kesehatan gratis.

\"Dalam kegiatan sosial yang kita laksanakan dalam memperingati hari Kartini yaitu dengan menggelar fogging dan pelayanan kesehatan gratis,\" terang Putra.

Kegiatan Baksos yang dilaksanakan DPD Rescue Perindo Rejang Lebong tersebut dipusatkan di Kelurahan Talang Benih Kecamatan Curup. Dimana dalam kegiatan tersebut Ketua DPD Rescue Perindo Rejang Lebong turun langsung salah satunya dengan melakukan kegiatan fogging dilingkungan Kelurahan Talang Benih.

Fogging sendiri dipusatkan di Kelurahan Talang Benih Kecamatan Curup, mengingat pada tahun 2016 lalu wilayah itu pernah ditetapkan sebagai wilayah terindikasi penyumbang penyakit DBD di Rejang Lebong.

\"Kegiatan ini murni kita laksanakan untuk masyarakat, dan Talang Benih kita pilih sebagai lokasi karena tahun 2016 kemarin sebagai salah satu daerah yang terkena DBD,\" tambah Putra.

Namun menurut Putra, dalam memberantas DBD tidak akan bisa hanya dengan melakukan fogging, karena menurutnya yang terpenting adalah menjaga kebersihan lingkungan sehingga lingkungan masyarakat tidak menjadi sarang nyamuk untuk berkembang biak.

Oleh karena itu menurut Putra, dalam kegiatan tersebut, DPD Rescue Perindo Rejang Lebong juga mengajak masyarakat khususnya para Kartini yang ada di Kelurahan Talang Benih untuk menjaga lingkungannya masing-masing, karena menurutnya, semua penyakit berasal dari lingkungan yang kotor.

\"Kalau lingkungan kotor, bukan hanya DPD yang bisa menyerang masyarakat, namun juga semua penyakit bisa menyerang masyarakat. Oleh karena itu kita mengajak masyarakat untuk pentingnya menjaga kebersihan lingkungan,\" paparnya.

Dalam kesempatan tersebut, Putra juga menegaskan, bahwa kegiatan yang mereka laksanakan tersebut bukanlah kegiatan seremoni saja, namun lebih dari itu yaitu untuk mengingatkan kembali kepada masyarakat sekitar untuk tetap waspada terhadap penyebaran penyakit DBD yang menghantui daerah itu.

Kegiatan bakti sosial yang mereka laksanakan tersebut, bukan hanya dilaksanakan di Kelurahan Talang Benih saja, namun juga disejumlah lokasi lain di Rejang Lebong yang terindikasi sebagai daerah yang terkena DBD.

\"Kita berharap dengan adanya kegiatan ini, bisa menekan bahkan bisa memutus mata rantai penularan DBD di Rejang Lebog ini, sehingga Rejang Lebong bisa bebas dari DBD,\" tutup Putra.(251/krn)

Tags :
Kategori :

Terkait