3 OPD Resmi Berdiri di RL

Selasa 03-04-2018,12:09 WIB

CURUP, Bengkulu Ekspress - Setelah mendapat persetujuan dari Kementerian Dalam Negeri, akhirnya tiga Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Kabupaten Rejang Lebong, resmi berdiri.

Tiga OPD yang baru berdiri di Kabupaten Rejang Lebong tersebut adalah Dinas Pemuda dan Olahraga, Dinas Sosial dan Dinas Perpustakaan. Berdirinya ketiga OPD tersebut ditandai dengan pelantikan 3 kepala dinasnya dan sejumlah pejabat eselon II, III dan IV di lingkungan Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong. Pelantikan sendiri dilakukan Senin (2/4) pagi oleh Bupati Rejang Lebong DR H A Hijazi SH MSi.

Dari pelantikan yang dilaksanakan di ruang Pola Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong tersebut, diketahui yang menjabat sebagai Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga adalah Drs Noprianto MM. Kemudian Kepala Dinas Perpustakaan, Rahmandani SSos. Sedangkan Kepala Dinas Sosial dijabat oleh Zulfan Efendi SSos MM.

Selain tiga kepala OPD baru tersebut, bupati juga melantik ulang tiga kepala dinas lainnya, karena adanya perubahan nomenklatur dinas. Ketiga kepala dinas yang dilantik ulang tersebut adalah Gunawan Firmansyah SSos yang dilantik menjadi Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa yang sebelumanya adalah Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Masyarakat Desa.

Kemudian Khirdes Lapendo Pasju SSTP MSi yang dilantik menjadi Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) yang sebelumnya adalah Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan.

Kemudian satu lagi adalah Drs Darmansyah MM dilantik menjadi Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Rejang Lebong, karena sebelumnya Dinas Pemuda dan Olahraga adalah salah satu bidang di Dinas Pariwisata.

Selain keenam Kepala Dinas tersebut, Bupati Rejang Lebong juga melantik sejumlah pejabat lainnya mulai dari jajaran Sekretaris Dinas hingga Kabid dan Kasi di beberapa OPD yang ada di Kabupaten Rejang Lebong.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Rejang Lebong, DR H A Hijazi SH MSi menjelaskan, meskipun para pejabat tersebut baru dilantik. Namun tidak menutup kemungkinan mereka akan di nonjobkan setelah keluarhnya hasil dari job fit yang dilakukan Minggu (1/4) kemarin.

\"Meskipun baru pelantikan hari ini, namun bila nanti hasil job fit keluar, kemudian oleh panitia tidak direkomendasikan, maka akan saya nonjobkan,\" tegas bupati.

Karena menurut bupati, mulai tahun 2018 ini yang ia utamakan dalam mengisi jabatan struktural di Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong adalah ASN yang mumpuni dibidangnya. Sehingga ia memastikan bahwa pejabat yang ada di Kabupaten Rejang Lebong tidak ada titipan, baik saudara bupati sendiri maupun saudara Sekda maupun yang lainnya.

\"Kita sekarang berbicara SDM, karena tahun ini merupakan titik awal dari pembangunan yang akan kita lakukan, karena dua tahun sebelumnya yang saya lakukan adalah pembenahan,\" sampai bupati.

Dalam kesempatan tersebut, bupati juga mengingatkan kepada para pejabat yang baru dilantik, untuk tidak merasa tidak cocok dengan jabatan yang baru diberikan.

Karena menurut bupati jabatan adalah amanah bukan hak dari ASN yang ada di Rejang Lebong maupun didaerah lain. \"Kalau tidak cocok, silahkan ngajukan mundur, karena jabatan bukan hak namun amanah,\" demikian bupati. (251)

Tags :
Kategori :

Terkait