HUT LP3I ke-28 Meningkatkan Kualitas Anak Didik

Kamis 30-03-2017,16:01 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

BENGKULU,Bengkulu Ekspress - Puncak perayaan Hari Ulang Tahun (Hut) ke-28 tahun Lembaga Pengembangan Profesi Indonesia (LP3I) berlangsung meriah. Acara bertemakan \"Show Your SKill\" ini berlangsung di gedung aula Balai Pelatihan Kesehatan (BAPELKES) Provinsi Bengkulu kemarin, Rabu (29/3/2017). Acaranya ditandai pemotongan tumpeng oleh Asisten II Pemerintah Kota Bengkulu Walin Siin MPd. Disaksikan oleh Direktur LP3I Cabang Bengkulu Lutfi Azis SE Ak.

Ketika ditemui usai acara, Direktur LP3I Cabang Bengkulu Lutfi Azis SE Ak  mengatakan, \'\'Puncak perayaan HUT ke-28 LP3I jatuh pada 29 Maret secara nasional dan di Bengkulu kita baru berumur 11 tahun.\'\'

Lutfi menjelaskan, rangkaian acara dimulai sejak  23 Maret 2017. Dengan dilakukan dengan berbagai kegiatan, seperti khataman Alquran 30 juz oleh Ustad Muhammad, lomba story telling, scrable, typing tutor, futsal, volly ball, kaligrafi dan lomba film pendek.

\"Perayaan Hut kali ini sangat meriah dan mampu mempererat kekompakan antar warga LP3I,\" ungkapnya.

Lutfi menambahkan, dalam perayaan puncak ini  ada juga penampilan  mahasiswa, seperti Puisi, fashion show dan stand up comedy.

\"Tujuannya untuk mewadahi kreativitas seni mahasiswa,\"tambahnya.

Dalam kesempatan itu juga Lutfi menuturkan, diusia ke-28, LP3I telah berkembang pesat. Saat ini telah memilki 57 kampus yang tersebar di seluruh Indonesia. Lutfi berharap kedepan LP3I terus bisa meningkatkan kualitas anak didik sehingga, penerapan kerjanya semakin baik dari sisi kuantitas dan kualitasnya. LP3I merupakan pendidikan yang fokus untuk pendidikan Pokasi, atau pendidikannya memang diarah pada dunia kerja.

\'\'Anak didik kita tidak hanya kita dibekali pengetahuannya sifatnya teori tetapi lebih kepraktek sehingga setelah 2 tahun kuliah kita bisa tempatkan kerja sesuai dengan bidangnya masing-masing,\'\' katanya.

Disisi lain Asisten II Pemerintah Kota Bengkulu Walin Siin MPd mengucapkan, selamat kepada LP3I, dan Pemerintah Kota Bengkulu sangat berterimakasih dengan LP31. Karena sudah mendukung kegiatan mencerdaskan masyarakat dan telah banyak menyiapkan tenaga terampil, sehingga kedepan kebutuhan tenaga-tenaga terampil semakin terpenuhi, khususnya di perusahan yang berakses di kota  dan di kantor pemerintah umumnya. Dia berharap LP3I semakin tahun semakin mendapaty kepercayaan masyarakat sehingga mahasiswanya semakin bertambah. Dengan begitu meningkat juga  kepercayaan para pengguna jasa dan pengusaha memperkerjakan alumnii LP3I. (cik6/krn)

Tags :
Kategori :

Terkait