Emping Enggano ke Event Nasional

Selasa 14-03-2017,17:00 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

BENGKULU,  Bengkulu Ekspress - Produk-produk unggulan Provinsi Bengkulu akan kembali ditampilkan dalam event nasional.  Salah satunya adalah emping yang menjadi produk andalan warga Pulau Enggano. Emping Enggano ini akan ditampilkan dalam penyelenggara Pekan Nasional Kontak Tani Nelayan Andalan (Penas KTNA) ke-15 di Banda Aceh yang akan berlangsung pada  6-11 Mei mendatang.

“Kita akan hadir dan mendirikan stand pada Penas KTNA tahun ini. Salah satu produk yang akan kita tampilkan emping Enggano,” kata Pelaksana Tugas (Plt) Sekdaprov Bengkulu,  Ir Drs H Sudoto MPd saat memimpin rapat di Ruang Rafflesia Pemprov, kemarin (13/3).

Selain emping Enggano, ada tujuh produk unggulan lain yang juga akan ditampilkan. Diantaranya Pisang Curup, Pepaya California, Jeruk Kalamansi, Jeruk Gerga, Kopi Robusta, Sayur Mayur bahkan Ayam Brugo yang menjadi ikon Visit 2020.

\"Beberapa produk unggulan ini kita ambil dari pertanian di 9 kabupaten dan kota yang ada di Provinsi Bengkulu,\" tambahnya.

Rencananya Presiden Joko Widodo akan hadir untuk membuka event yang dipusatkan  di Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh tersebut.

\"Pesertanya nanti dari seluruh penjuru tanah air dan tentunya kita berharap produk Bengkulu dapat dikenal secara nasional,\" ungkap Sudoto.

Selain memamerkan produk unggulan, event tersebut juga dimanfaatkan oleh  forum pertemuan petani-nelayan dan hutan sebagai wadah kegiatan belajar mengajar. Tentunya dengan bertukar informasi dan pengalaman akan membawa pelajaran sendiri untuk diterapkan di Provinsi Bengkulu.

\"Mudah-mudahan ada manfaat dalam kegiatan ini. Ini juga sebagai upaya persiapan Wonderful Bengkulu 2020,\" tutupnya. (151)

Tags :
Kategori :

Terkait