Kades dan Lurah Dapat Motor Baru

Jumat 06-01-2017,10:50 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

CURUP, Bengkulu Ekspress - Untuk mendukung kinerjanya dalam melayani masyarakat hingga tingkat bawah, Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong berencana akan mengadakan motor dinas (Tornas) untuk seluruh Kepala Desa (Kades) dan Lurah yang ada di Kabupaten Rejang Lebong.

\"Untuk tahun 2017 ini, memang kita anggarkan untuk pengadaan motor dinas baru bagi Kades dan Lurah yang ada di Kabupaten Rejang Lebong,\" ungkap Kepala Bidang Aset Badan Pengelolaan Keuangan Daerah Kabupaten Rejang Lebong, Dodi Isgianto SSos.

Namun menurut Dodi, meskipun sudah dianggarkan dalam APBD Kabupaten Rejang Lebong tahun 2017 ini. Ia belum bisa memastikan apakah bisa dilaksanakan atau tidak, karena menurutnya, ia belum mengetahui lagi hasil dari verifikasi yang dilakukan Gubernur Bengkulu kepada APBD Kabupaten Rejang Lebong.

\"Bila memang tidak dikoreksi gubernur, maka seluruh Kades dan lurah yaitu sebanyak 156 orang, akan mendapatkan motor dinas baru,\" papar Dodi.

Terkait untuk jenis kendaraanya sendiri, menurut Dodi, belum bisa dipastikan karena memang menunggu hasil dari verifikasi APBD yang dilakukan Gubernur Bengkulu.

Lebih lanjut Dodi menjelaskan, dilakukannya pengadaan motor dinas untuk Kades dan lurah di Kabupaten Rejang Lebong ini, karena memang menurut Dodi, motor dinas yang digunakan Kades dan lurah saat ini sudah cukup lama, dimana motor dinas Kades dan lurah saat ini merupakan pengadaan tahun 2006 silam.

\"Kalau untuk usia motor dinas Kades dan lurah saat ini memang cukup lama, yaitu pada tahun 2006 lalu,\" jelas Dodi.

Masih menurut Dodi, bila memang nanti pengadaan motor dinas untuk Kades dan lurah ini jadi dilaksanakan, maka motor dinas Kades dan lurah yang saat ini masih layak, akan diberikan kepada SKPD yang kekurangan kendaraan dinas sedangkan yang tak layak lagi akan dilakukan lelang. Terpisah, saat dikonfirmasi Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Daerah Safuan SSos MSi, mengakui hasil verifikasi Gubernur Bengkulu terhadap APBD Kabupaten Rejang Lebong tahun 2017 sudah diterima dari Pemerintah Provinsi Bengkulu. Dari evaluasi yang dilakukan Safuan mengaku tidak ada anggaran yang dihilangkan, namun gubernur hanya meminta dilakukan perbaikan.

\"Dari hasil verifikasi yang dilakukan, gubernur hanya meminta dilakukan perbaikan saja,\" papar Safuan.

Termasuk untuk dana pengadaan motor dinas itu sendiri, menurut Safuan tidak ada pencoretan yang dilakukan gubernur sehingga menurutnya sudah dapat dipastikan para Kades dan lurah yang ada di Kabupaten Rejang Lebong pada tahun 2017 ini akan menggunakan motor dinas baru. (251)

Tags :
Kategori :

Terkait