Data terhimpun, peristiwa memalukan itu berlangsung pada Jumat (24/6) sekira pukul 13.30 WIB. Namun, ibu kandung korban, Yosi Puspita (39) baru melaporkan hal tersebut keesokan harinya Sabtu (25/6) lalu.
Berawal ketika Kembang yang hendak membeli jajanan dan keperluan masak ibunya di warung milik pelaku yang berjarak sekitar lima puluh meter dari kediamannya. Setelah Kembang tiba dan berdiri di depan warung tersebut, tiba-tiba dengan raut wajah yang penuh hasrat negatif pelaku pun mendekati korban.
Kemudian, tanpa banyak bicara pelaku pun langsung menempelkan tangannya ke dada korban dan meremas payudaranya. Lalu, korban yang tak terima atas perlakuan tersebut lantas melaporkan kepada ibu kandungnya.
Tak terima diperlakukan sedemikian rupa, ibu korban melapor ke polisi.
Kapolda Bengkulu, Brigjend Pol Drs M Ghufron MM MSi melalui Kabid Humas, AKBP Sudarno SSos MH membenarkan telah menerima laporan pencabulan tersebut.
\"Benar, laporan korban sudah kita terima dari jajaran Polres Bengkulu, saat ini penyidik sedang menindak lanjuti laporan tersebut,\" tegasnya. (470)