TPS Disarankan di Sekolah

Selasa 08-12-2015,14:40 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

CURUP, BE - Untuk mengantisipasi turunnya hujan saat pelaksanaan Pilkada dan bisa mengganggu proses pemilihan di Rejang Lebong. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Rejang Lebong menyarankan untuk pendirian Tempat Pemungutan Suara (TPS) dilakukan di sekolah. \"Mengingat saat ini adalah musim hujan sehingga kita sarankan untuk mendirikan TPS disekolah-sekolah terdekat. Sehingga saat hujan turun tidak menjadi kendala,\" jelas Ketua KPU Rejang Lebong Halid Saifullah SH MH. Terkait dengan waktu pendirian TPS sendiri, menurut Halid sudah mulai dilakukan sejak kemarin (7/12) serta akan dilakukan hari ini mengingat pelaksanaan Pilkada sendiri akan dilakukan besok. Sementara itu, terkait dengan pendistribusian logistik sendiri, Halid mengaku sudah selesai mereka lakukan. Bila sebelumnya mereka melakukan pendistribusian ke tujuh kecamatan yang ada diwilayah lembak. Maka dihari kedua kemarin pendistribusian dilakukan untuk wilayah Curup, Selupu Rejang, Bermani Ulu dan Bermani Ulu Raya. \"Untuk pendistribusian logistik sendiri sudah kelar, karena lokasi yang dituju hari ini (kemarin) terbilang dekat sehingga sudah selesai kita lakukan,\" jelas Halid. Sedangkan untuk pendistribusiaan dari Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) ke PPS dimasing-masing desa atau kelurahan akan dilakukan hari ini. Dimana dalam pendistribsuain ke PPS ini dimonitoring langsung oleh KPU Rejang Lebong. Disisi lain, dalam kesempatan tersebut, Halid juga menjelaskan, pada pelaksanaan Pilkada besok, KPU Rejang Lebong akan mendapat mandat khusus dari KPU Provinsi Bengkulu. Dimana menurut Halid pada pelaksanaan Pilkada besok KPU Rejang Lebong ditunjuk KPU Provinsi Bengkulu untuk menggelar  Teleconference  dengan Presiden RI Joko Widodo. \"Pak presiden akan memantau langsung melaksanaan Pilkada di seluruh daerah, dan untuk Bengkulu Rejang Lebong ditunjuk untuk menjadi sampel,\" jelas Halid. Meskipun ditunjuk mewakili Bengkulu untuk  Teleconference  dengan Presiden RI, Halid mengaku tidak memiliki persiapan khususnya, pihaknya hanya menyediakan sarana untuk  teleconference  itu sendiri. Untuk persiapan Pilkada sendiri ia mengaku persiapan yang dilakukan sesuai dengan tahapan dan jadwal yang telah ditentukan.(251)

Tags :
Kategori :

Terkait