Lafran Pane Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional

Selasa 17-11-2015,15:01 WIB

BENGKULU, bengkuluekspress.com - Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) menggelar seminar nasional \" Lafran Pane Untuk Pahlawan Nasional\" di Gedung Serba Guna Kantor Gubernur Bengkulu, Selasa (17/11/2015). Seminar ini membahas dan merekomendasikan agar Lafran Pane diusulkan menjadi pahlawan nasional.

\"Lafran itu konsolidator ulung, orang mau ikut dia karena dia jujur, bukan karena punya uang. Dia juga lebih mengedepankan kepentingan nasional ketimbang kepentingan kelompok. Sehingga wajar bila beliau itu jadi pahlawan nasional,\" kata Politikus senior Akbar Tanjung disela-sela seminar.

Selain itu Lafran Pane memiliki lima tradisi intelektual yang membuatnya layak untuk diangkat menjadi pahlawan nasional.

\"Lafran Pane itu besar karena tradisi Intelektual, setidaknya ada lima tradisi intelektual yang membuat beliau layak menjadi pahlawan nasional, lima hal itu adalah cara pandang yang universal, terbuka menerima kritik, progresif dalam bergerak, moralitas dan nasionalis,\" ungkap Pengurus Kahmi Bengkulu, Aprihatno.

Dalam seminar ini dibahas juga pemikiran Lafran Pane yang disampaikan oleh Rektor Universitas Bengkulu, Ridwan nurarazy Perlu diketahui, Seminar Nasional Lafran Pane dihadiri oleh peserta dari berbagai kampus di Bengkulu dan KAHMI Bengkulu. (Dil)

Tags :
Kategori :

Terkait