Seleksi Direktur PD Bimex Mandeg

Kamis 11-06-2015,11:10 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

BENGKULU, BE - Pendaftaran calon direktur Perusahaan Daerah (PD) Bimex Provinsi Bengkulu telah ditutup sejak 22 Mei lalu. Namun hingga saat ini proses seleksinya belum juga dilanjutkan dengan pemeriksanaan kelengkapan administrasi. Saat pendaftaran lalu, setidaknya ada 9 calon direksi yang sudah memasukkan lamarannya atau mengembalikan formulir pendaftaran, mereka adalah mantan Anggota DPRD Provinsi Bengkulu, Budi Darmawansyah SE, mantan calon Walikota Bengkulu Emelia Puspita SH. Selain itu juga ada nama Marhan SE, Mulkan, Rahmat Bayudi, Herwan Heryanto, Mursi, Ahmad Reza dan Hendri Rain.

\"Proses seleksi masih sebatas penerimaan berkas pendaftaran, karena panitia sekretriat yang menerima pendaftaran beberapa waktu lalu itu tidak diberikan kewenangan untuk melakukan seleksi administrasi terhadap berkas calon peserta. Karenanya mereka tidak berani membuka berkas tersebut sehingga seleksi administrasi belum dilakukan,\" kata Kepala Biro Administrasi Perekonomian Setda Provinsi Bengkulu, Hj Yuliswani SE MM kepada BE, kemarin.

Untuk melanjutkan proses seleksi direktur perusahaan daerah tersebut, sejauh ini pihaknya sudah menaikkan surat kepada Ketua Dewan Pengawas PD Bimex yang  juga Gubernur Bengkulu H Junaidi Hamsyah. Surat itu berisi meminta petunjuk apakah tim sekretariat diberikan kewenangan untuk melakukan seleksi administrasi, atau apakah seleksi administrasi akan dilakukan langsung oleh Dewan Pengawas.

\"Opsi terakhir, kami juga menyampaikan apakah seleksi administrasi tidak perlu dilakukan diawal, melainkan langsung tahap berikutnya yang dilakukan Dewan Pengawas.  Seleksi administrasi nanti akan dilihat bersamaan atau setelah proses seleksi selesai. Surat kami itu belum ada jawaban dari Ketua Dewan Pengawas, sehingga kita tunggu dulu dan proses seleksi belum akan dimulai sebelum ada petunjuk dari Dewan Pengawas,\" terang mantan Kepala Biro Pengelolaan Keuangan Setda Provinsi Bengkulu ini.

Yuliswani pun mengaku bahwa sebelumnya Pemprov menargetkan seleksi akan selesai awal Juni lalu sehingga pertengahan Juni ini sudah ada Direktur PD Bimex definitif. Namun target tersebut molor karena banyaknya kesibukan Dewan Pengawas sehingga proses seleksi pun belum bisa dilanjutkan.

\"Harusnya memang sudah selesai dan sudah ada direktur definitif, tapi mau bagaimana lagi, karena kita tahu bahwa akhir-akhir tugas Ketua Dewan Pengawas sangat disibukkan dengan tugas-tugasnya sebagai kepala daerah. Namun demikian, kita tetap upayakan seleksi akan segera dilanjutkan sehingga peserta yang sudah menyerahkan berkasnya tidak terlalu lama menunggu,\" pungkasnya. (400)

Tags :
Kategori :

Terkait