Pemda Beli Mesin Batu Akik

Senin 09-03-2015,15:10 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

TUBEI,BE - Pemda Kabupaten Lebong sepertinya tidak mau diam saja melihat begitu besarnya potensi Batu Akik yang ada di Kabupaten Lebong. Rencananya pada APBD Perubahan TA 2015 mendatang, Pemda Lebong melalui Dinas Koperasi, UKM dan Perindag Lebong akan mengusulkan dana bantuan mesin potong dan mesin asah untuk pengerajin Batu Akik di Lebong. Kepala Dinas Koperasi UKM dan Perindag Lebong, Drs H Achmad Ghozali mengakui saat ini sudah banyak proposal yang masuk ke Dinas Koperasi, UKM dan Perindag Lebong. Proposal tersebutlah yang akan menjadi dasar pengajuan dana untuk dianggarkan dalam APBD Perubahan Lebong TA 2015 mendatang. \"Kita usulkan dalam APBD Perubahan 2015 mendatang, mudah-mudahan bisa disetujui nantinya dalam pembahasan antara Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) dan Badan Anggaran (Banggar), tapi kalau memang belum memungkinkan kita usulkan pada APBD TA 2016. Kita upayakan secepatnya untuk aspirasi para pengerajin batu akik di Lebong ini diakomodir,\" kata Ghozali. Sementara itu, Bupati Lebong H Rosjonsyah SIP MSi memang sudah beberapa kali menyampaikan mengenai usulan bantuan mesin potong dan mesin asah Batu Akik tersebut. Bahkan Bupati Rosjonsyah juga sudah menginstruksikan Dinas Koperasi UKM dan Perindag Lebong agar mengajukan usulan dana untuk pengadaan mesin asah Batu Akik tersebut. \"Kemunculan beragam varian dan jenis batu akik yang tidak kalah saing dengan daerah lain, tentu menjadi bukti kebesaran Allah bisa bermanfaat bagi masyarakat Lebong. Apalagi Batu Akik Lebong juga bagus dan tidak kalah dengan Batu Akik dari daerah lain,\" ungkap Rosjonsyah.(777)

Tags :
Kategori :

Terkait