Motor Curian Macet, Gasak Motor Lain

Selasa 10-02-2015,11:08 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

BENGKULU, BE - Pelaku curanmor semakin berani dalam melancarkan aksinya. Pasalnya, ketika telah menyikat satu sepeda motor warga, namun ditengah perjalanan macet dan pelaku kembali menyikat motor warga lainnya. Hal itulah yang dialami oleh Samiran (40) warga Prumnas Kirana Kelurahan Kandang dan Doni (27), warga Jalan Majunto Kelurahan Kandang. Samiran, mengalami kehilangan sepeda motor Yamaha Mio Soul BD 4639 EF. Sedangkan, Doni sepeda motor Yamaha Jupiter MX, bernopol BD 5761 CF. Hanya saja, untuk motor Doni berhasil ditinggalkan di depan rumah Samiran karena mengalami kemacetan. Akibatnya, korban Samiran mengalami kerugian hingga Rp 10 juta. Peristiwa itu, terjadi sekitar pukul 3.30 WIB, subuh kemarin di dua rumah korban tersebut. \"Pelaku sempat menegur saya, ketika saya mau berangkat sholat ke masjid. Namun, tak tahunya, malahan motor saya yang ikut diambilnya,\" aku Samiran, pada BE, kemarin. Kronologisnya, pelaku melakukan pencurian dirumah Doni dan berhasil menyikat sepeda motor Yamaha Jupiter MX tersebut. Hanya saja, ketika ditengah perjalanan, motor itu macet didepan rumah Samiran. Hanya saja, dikarenakan motor itu tidak mau hidup lagi, pelaku menyikat sepeda motor miliknya, yaitu motor Yamaha Mio Suol dan membawa kabur. Hal itu, baru diketahui setelah Samiran pulang dari masjid guna menunaikan sholat Subuh, yang melihat motor di garasi rumahnya sudah raib. Sedangkan, motor korban Doni ditinggalkan didepan rumahnya. \" Saya melihat ada motor tak dikenal dan motor saya telah hilang, saya langsung melapor ke Polsek Kampung Melayu, \" tandasnya. Samiran menambahkan, saat bertemu dengan pelaku yang mencuri motor miliknya, pelaku sempat menegur dirinya secara baik. Sehingga, membuat dirinya tidak menyangka jika merupakan pelaku kejahatan. Selain itu, dirinya memperkirakan, jika pelaku tengah mengalami kerusakan motor. Namun, setelah kejadian inilah dirinya baru mengetahui jika pelaku yang bertemu dengannya itu, merupakan pelaku yang telah mencuri motornya. \" Pelaku sempat menegur saya, sehingga saya tidak menaruh curiga,\" terangnya. Sementara itu, Kapolres Bengkulu, AKBP Adrian Indra Nurita, S.Ik melalui Kapolsek Selebar, AKP Irzal, ketika dikonfirmasikan membenarkan terkait kasus curanmor tersebut. Sejauh ini, pelaku masih dalam proses pengejaran pihaknya dilapangan. Untuk sementara ini, pelakunya hanya berjumlah satu orang. Namun, diperkirakan melibatkan pelaku lainnya. “Pelaku menyikat 2 motor, namun dikarenakan macet, 1 motor ditinggalkan dan 1 lagi berhasil dibawa kabur,\" terangnya.(111)

Tags :
Kategori :

Terkait