PASAR MANNA, BE – Jika tidak ada kendala, tahun ini Pemkab Bengkulu Selatan (BS) melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Koperasi (Disperindagkop) BS akan melakukan pembangunan tempat berjualan atau kios bagi pedagang Pasar Ampera dan Kutau. Total anggaran untuk pembangunann tersebut sebesar Rp 1,9 M, dengan rincian Rp 420 juta untuk membangun 14 kios di Pasar Ampera dan Rp 1,5 M untuk membangun 60 kios di Pasar Kutau. Kepala Dinas Perindagkop BS, Ir H Jonior Hafiz MP mengatakan, guna memastikan berapa pedagang yang menempati lokasi yang akan dijadikan tempat pembangunan kios baru, maka mulai hari ini Disperindagkop BS akan memulai pendataan pedagang. “Mulai besok (hari ini, red) kami akan memulai mendata pedadatang. Hal itu perlu dilakukan supaya mengetahui pedagang yang terkena imbas pembangunan kios,” kata Jonir. Setelah kios dibangun, katanya, maka pedagang tersebutlah yang akan ditempatkan di kios tersebut. “Pembangunan kios untuk diperuntukan bagi pedagang yang sebelumnya menempati lokasi yang akan dibangun, sehingga dengan pendataan akan jelas siapa-siapa pedagang tersebut,” demikian Jonior. (369)
Segera Dibangun 74 Kios di Pasar Ampera dan Kutau
Selasa 09-09-2014,19:20 WIB
Editor : Rajman Azhar
Kategori :