Logistik Pemilu Didistribusikan

Selasa 08-04-2014,15:45 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

KEPAHIANG, BE - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kepahiang sejak Senin (7/04) kemarin mulai mendistribusikan logistik Pemilu keseluruh Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) di Kepahiang. Logistik yang didistribusikan itu berupa kotak suara dan logistik lainnya dengan diawasi langsung oleh petugas Panwaslu dan Polres Kepahiang. \"Semua logistik Pemilu yang berada digudang KPU sejak hari ini (kemarin,red) kami distribusikan ke 8 Kecamatan yang ada di Kepahiang,\" kata Ketua KPU Kepahiang, Ujang Irmansyah SP. Dikatakannya, sebelum didistribusikan, logistik terlebih dahulu dicek kelengkapannya, termasuk memeriksa segel dan memastikan logistik Pemilu dalam kondisi tergembok. Dari hasil pengecekan, seluruh logistik pemilu sudah lengkap dan siap didistribusikan. Sementara itu, Ketua Panwaslu Kepahiang Firmansyah SAg MPd melalui Divisi Pengawasan Panwaslu Rusman SE menyampaikan melakukan pengawasan ketat terhadap logistik Pemilu yang sudah berada di tingkat PPK ini. Menurutnya, logistik Pemilu ini merupakan alat penyampaian aspirasi masyarakat kepada wakil yang dipilihnya dalam pelaksanaan Pileg mendatang. \"Tadi proses distribusi logistik Pemilu ini sudah kita pantau, nantinya sampai dengan hari H pencoblosan, logistik Pemilu ini diharapkan tetap dalam kondisi aman,\" jelasnya.(505)

Tags :
Kategori :

Terkait