PLN Perbaiki Gardu

Jumat 07-03-2014,20:07 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

BINTUHAN, BE-PLN Rayon Bintuhan melayani pemasangan instalasi jaringan listrik ke rumah penduduk. Kapasitas listrik masih mengalami tegangan lebih untuk melayani konsumen baru. Diungkapkan Manager PLN Rayon Bintuhan Drs Nursiwan mengatakan, beberapa daerah  masih mengalami tegangan rendah karena jarak dari gardu induk cukup jauh untuk dijangkau. “Namun hal itu tidak menghalangi pemasangan jaringan baru ke rumah warga,” katanya. Nursiwan mengatakan, syaratnya jarak antara rumah penduduk dengan tiang listrik tidak lebih dari 100 meter. Serta kapasitas travo di wilayah tersebut terpenuhi untuk menyuplai tegangan listrik. “Ada beberapa kendala yang sering terjadi di desa, travo tidak mampu lagi menahan beban lebih. Selain itu juga jarak dengan tiang listrik sangat jauh,”ujarnya. Lebih lanjut Nuriswan menegaskan, pasokan listrik dari gardu induk Tanjung Sakti melalui penyulang Kaur mencapai 20 kilo volt (kv). Namun di kecamatan  Nasal, Muara Sahung, serta Kecamatan Padang Guci Hulu hanya 16 kv. “Sebenarnya listrik kita ini terjadi kelebihan, namun jarak kabel bertegangan. Sedangkan antara Manna dan Kaur yang jaraknya dari 100 kilometer membuat tegangan yang sampai mengecil,”ujarnya. Ditambahkanya, ia berharap untuk masyarakat bisa memahami kondisi listrik di Kabupaten Kaur,  hampir setiap harinya mengalami mati lampu. “Karena Kaur ini belum ada induknya, sekarang kita masih gabung dengan Manna. Makanya kalau disitu gangguan, Kaur juga ikut,”jelanya.(618)

Tags :
Kategori :

Terkait