MILAN - Massimiliano Allegri memang gagal total ketika menangani AC Milan musim ini. Namun, hal itu tak membuat dukungan pada Allegri luntur. Allegri bahkan dianggap sebagai sosok ideal untuk melatih timnas Italia.
Adalah Cesare Maldini yang menyatakan dukungannya pada Allegri untuk menahkodai timnas Italia. Maldini mengatakan, Allegri sosok yang tepat untuk menggantikan Cesare Prandelli untuk menukangi Gil Azzurri, julukan Italia.
Sebagaimana diketahui, Prandelli memang akan meletakkan jabatannya sebagai nahkoda timnas Italia usai Piala Dunia 2014 mendatang. Hingga kini, FIGC atau Federasi Sepakbola Italia belum menentukan pengganti Prandelli.
\"Allegri bisa menjadi pelatih timnas. Kenapa tidak? Dia sudah 3,5 musim di Milan dan pernah memenangi scudetto. Dia juga sudah melewati momen yang berat,” terang Maldini di laman Calcio News, Sabtu (15/2).
Ayah mantan bek Milan, Paolo Maldini itu menambahkan, peluang Allegri menangani Italia terbuka sangat lebar. Sebab, FIGC selama ini memang kerap memberikan jabatan nahkoda timnas pada sosok yang dianggap memiliki peluang kecil.
\"Saya tahu bagaimana kinerja FIGC. Saya tahu mereka memilih sosok di luar kandidat. Jika Prandelli pergi, saya pikir Allegri adalah figur yang tepat. Tidak perlu diragukan lagi,” tegas Maldini.(jos/jpnn)