KEPAHIANG, BE - Hari ini (3/11), Bupati Drs H Bando Amin C Kader MM akan melepas keberangkatan anggota Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) Kepahiang 2013 ke Singapura. Berangkatan tersebut sebagai hadiah kesuksesan menjalankan tugas mengibarkan bendera saat upacara 17 Agustus di tingkat kabupaten. \"Selama ini kita hanya mengajak Paskibra ke Jakarta, kali ini kita ajak ke luar negeri dulu, ke Singapura. Ini penghargaan pemerintah daerah kepada anak-anak kita yang berprestasi,\" kata Bando, kemarin. Dikatakannya, anggota Paskibra akan menginap di Batam. Karena, jarak antara Batam-Singapura cukup dekat. \"Anggota Paskibra akan kita inapkan di Asrama Haji Batam. Jarak dari Batam dekat, sehingga bisa pulang pergi. Saya tadi sudah hubungi bupati Batam mengenai hal ini,\" jelasnya. Sementara itu, Kepala Dinas Dikpora Kepahiang Mansori SH MH melalui Kabid Pora Idris mengatakan, anggota Paskibra ke luar negeri itu 62 orang. Selain Paskibra, juga diberangkatkan pelatih dan staff di Pagian Pemuda dan Olahrga Dikpora. Biaya jalan-jalan bagi siswa SMA/MK/MA tersebut ditanggung APBD 2013. Namun, sayangnya MAnsori tak menjelaskan jumlah anggaran tersebut. (505)
Paskibra ke Singapura, Menginap di Batam
Sabtu 30-11-2013,14:40 WIB
Editor : Rajman Azhar
Kategori :