PAD 5 SKPD Nihil

Kamis 24-10-2013,19:15 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

BENTENG, BE - Sekretaris daerah Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng), H. Daharmawan Yakoeb, SE kemarin, memimpin rapat rekonsiliasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) di hotel Puncak Tahura. Rapat ini diikuti oleh seluruh bendahara disetiap SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah) dilingkungan Pemda. Hanya saja, dari hasil rapat itu diketahui masih ada sumber PAD di SKPD yang masih nihil hingga tri wulan ketiganya.  Diperkirakan hingga akhir tahun anggaran 2013 ini, PAD dari 5 sumber itu tetap akan kosong. \"Memang masih ada sumber PAD  di SKPD yang masih nihil hingga triwulan ketiga ini,\" akunya. SKPD yang nihil PAD itu, seperti pada retribusi tempat rekreasi dan olahraga, retribusi pengendalian menara telekomunikasi dan retribusi pengujian kendaraan bermotor. PAD itu terdapat dilingkungan Dinas Perhubungan, Komunikasi, Informasi dan Pariwisata (Dishubkominfopar). Retribusi izin trayek di Badan Penanaman Modal dan Perizian Terpadu. Kemudian, retribusi tera ulang di Dinas Perindustrian, Pedagangan, Koperasi  dan UMKM. \"PAD itu tidak ada karena kendala alatnya yang memang belum ada,\" kata Sekda. Disisi lain ada juga PAD yang melampaui target, seperti pajak restoran di DPPKAD Benteng. Karena, dari target pajak sebesar Rp 20 juta,  telah tercapai sebesar Rp 230, 26 miliar. Pencapaian persentasenya  mencapai sebesar 1.151 persen. Kemudian, pajak BPHTB  dari target sebesar Rp 200 juta tercapai sebesar Rp 699, 31 juta. Lalu Dukcapil dari target sebesar Rp 90 juta tercapai sebesar Rp 324, 57 juta. Selain itu, ada Dinkes dari target sebesar Rp 100 juta tercapai Rp 111, 11 juta. \"Ada beberapa SKPD yang melampui dari target,\" jelasnya. Ia menambahkan, sejauh ini pencapaian persentase PAD Kabupaten Benteng ini telah mencapai sebesar 71, 63 persen dari total target sebesar Rp 10 miliar, saat ini baru tercapai sebesar Rp 3.528.782.280 untuk triwulan ke 2 dan sebesar Rp 5.014.442.516. Masih terdapat kekurangan sekitar 2,9 persen. Hanya saja, saat ini tahun anggaran 2013 ini masih menyisakan waktu sekitar 2 bulan lagi. Diperkirakan target itu tetap bisa tercapai. \" Kita mengimbau kepada seluruh SKPD untuk memaksimal kinerja, sehingga target PAD kita dapat tercapai dan kalau bisa harus melebih target,\" pungkasnya. (111)   

Tags :
Kategori :

Terkait