Jamsostek Tetap Berikan Pelayanan Terbaik

Selasa 22-10-2013,13:00 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

RATU SAMBAN, BE-  PT Jamsostek (Persero) cabang Bengkulu tetap  komitmen memberikan pelayanan maksimal kepada peserta, menjelang transformasi menjadi Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) ketenagakerjaan pada Januari 2014 mendatang.\" Terhitung Januari 2014  Jamsostek berada pada layanan satu atap yang dikenal BPJS. Pun begitu, pengelolaan PT Jamsostek yang hanya tinggal beberapa  hari itu  tetap akan memberikan pelayanan  yang  maksimal dan dilakukan secara profesional, \" kata Kepala Cabang  PT Jamsostek (Persero) Bengkulu, Budiman Siagian SE melalui kepala bidang pemasaran, Iman. Sudah menjadi keputusan final dari pusat, untuk  mengenalkan  kepada  peserta  Jamsostek mengenai transformasi itu. Dalam waktu dekat  PT Jamsostek akan melakukan sosialisasi yang dikemas dalam talkshow radio  \" Jams Info\" yang  akan didengarkan  langsung di 33 provinsi. \"Kita  akan melakukan sosilaisai pelaksanaan menjelang transformasi PT  Jamsostek menjadi bpjs ketenagakerjaan. Sosialisasi itu bekerjasama  dengan radio nasional yang digelar  setiap hari jumat selama satu jam pada pukul 08.00-09.00 WIB,\" jelasnya. Talks show itu langsung melibatkan  narasumber seluruh direksi PT  Jamsostek. Dalam  sosialisasi itu   masyarakat bisa melakukan kontak langsung  dan mempertanyakan seputar BPJS.  \" Semua akan dikupas dalam dialog itu,  khusus warga  di Bengkulu informasi itu bisa diperdengarkan di radio  lokal yakni radio Artha  dengan frekuensi 103,7 FM  di Kota Manna  dan radio Setiawana Nadanusa 97,2 FM  di kota Arga Makmur, \" terangnya. Disisi lain,  saat ini masih banyak tenaga kerja yang belum diikut sertakan dalam program Jamsostek.  Hanya sebagian saja dengan melaporkan bukan upah yang sebenarnya yang diberikan kepada perusahaan. \" Ikut menjadi peserta Jamsostek  dengan persyaratan tertentu, akan mengikuti  program secara penuh seperti kecelakaan kerja, hari tua, kematian dan pemeliharaan kesehatan sebagai bentuk layanan dari Jamsostek,\" pungkasnya. (247)
Tags :
Kategori :

Terkait