Klub flamboyan Liga Italia Serie A, Lazio, harus menghadapi tantangan berat kala bertandang ke markas Trabzonspor, dalam lanjutan Matchday 2 Liga Europa Grup J, Jumat (4/10) dini hari WIB.
Tampil dengan beberapa muka anyar seperti Felipe Anderson dan Bruno Perea, pelatih Vladimir Petkovic tampaknya ingin memberi pengalaman kepada para punggawa mudanya untuk berada di kasta tinggi sepakbola Eropa. Sementara Trabzonspor tampil dengan kekuatan penuh lewat Didier Zokora yang jadi poros permainan
Babak pertama berlangsung begiitu seru, kedua tim tampil terbuka sehingga jual beli serangan tak terelakkan. Maski begitu, tim tuan rumah berhasil menunjukkan keganasan mereka di kandang sendiri. Yusuf Erdogan mampu membawa Trabzonspor unggul lewat sontekan pelan nan akuratnya pada menit ke 11. Para pemain Lazio langsung terlihat gugup.
Tak berapa lama kemudian, Mierzejewski menggandakan keunggulan tuan rumah setelah mencetak gol spektakuler. Sontekan mautnya dari jarak 20 yard dengan mantap menghujam gawang Marchetti pada menit ke 22! Skor 2-0 untuk Trabzonspor.
Biancooceleste mencoba bangkit, intensitas serangan mulai diperbanyak dengan pusat permainan berada di kaki Hernanes. Akhirnya mereka mampu memperkecil keadaan menjadi 2-1, lewat sontekan Ogeni Onazi menyambut umpan terukur Bruno Perea, skor 2-1 Lazio memperkecil keadaan.
Tak ingin terlena dengan permainan Tim Elang Muda, Trabzonspor kembali mempertegas keunggulan mereka di babak pertama. Menit ke 34, Paulo Henrique jadi aktor keunggulan 3-1 tuan rumah atas Lazio. Ia dengan cerdik lolos dari kawalan dua bek Lazio sebelum menaklukan Federico Marchetti. Skor 3-1 jadi hasil akhir di babak pertama.
Tim biru langit bangkit sejak sepakan awal babak kedua dimulai. Tim asuhan Petkovic langsung mengambil insisiatif menyerang lewat dua andalannya, yakni Antonio Candreva dan Hernanes. Perea yang tampil cukup baik juga beberapa kali mampu membuat Kivrac kerepotan.
Kivrac kembali menunjukkan kegemilangannya kala menepis tembakan keras Felipe Anderson di menit ke 62. Lazio tak berhenti, mereka terus menyerang secara membabi buta hingga terkadang melupakan pertahanan. Beruntung Marchetti tampil apik dan Trabzonspor tak dinaungi Dewi Fortuna sepanjang babak kedua.
Gol yang dinanti akhirnya lahir pada menit ke 85, lewat pemain pengganti Sergio Floccari. Ia melepaskan tandukan akurat menyambut sepak pojok Candreva. Tak berselang lama, keajaiban bagi Lazio hadir. Lagi-lagi lewat Floccari, ia berhasil menuntaskan umpan cerdik Perea dengan sontekan kaki kanan nan akurat. Skor 3-3, Lazio akhirnya menyamakan keadaan.
Hasil tersebut bertahan hingga peluit panjang dibunyikan. Meski mengincar kemenangan, tampaknya Gli Aquiloti harus puas dengan hasil imbang, melihat perjuangan heroik mereka malam ini.
Susunan Pemain
Trabzonspor: Kivrac; Demri, Adin, Yumlu, Bosingwa, Colman, Zokora, Malouda, Erdogan, Mierzejewski, Paulo Henrique
Lazio: Marchetti; Cana, Cavanda, Ciana, Lulic, Biglia, Onazi; Felipe Anderson, Hernanes, Candreva, Perea