BENTENG, BE - Takut menjadi bahan sorotan media masa, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan diam-diam mensosialisasikan Dana Alokasi Khusus (DAK) untuk sekolah pada malam hari. Sosialisasi DAK oleh Bidang Pendidikan Menengah (Dikmen) itu dilakukan pada Rabu malam (4/9), dan dibuka oleh Kepala Dinas, Syamsuri S.Pd, MM, dan didampingi semua panitia. Sosialisasi ini dihadiri kepala sekolah penerima DAK tahun 2013, kepala SMK dan SMA terus ditambah bendahara serta terlibat dalam komite bertempat di Hotel Tahura Yang terletak di Desa Tanjung Terdana Kecamatan Pondok Kubang. Kabid Dikmen Dikbud Benteng, Darpin Bustami membenarkan hal tersebut. Alasannya cukup ringan karena parapanitia dan peserta sosialisasi itu menginap dihotel Tahura tersebut. Selain itu, sosialisasi pada malam hari juga tidak melanggar aturan yang ada. \" Benar kita sosialisasi DAK pada malam hari,\" terangnya. Menurut Darpin, selain itu alasan dilakukan sosialisasi pada malam hari itu dikarenakan para panitia ingin tahapan DAK senilai Rp 1,6 miliar itu dan proyek pelaksanaannya cepat selesai. APalagi, saat ini tahun anggaran 2013 ini hanya meninggalkan sisa beberapa bulan lagi saja. \" Intinya agar pelaksanaan DAK Dikmen ini cepat berjalan, \" paparnya. Rincian seolah yang mendapatkan Proyek DAK itu antara lain, SMAN 1 Benteng Rp 347 juta, RKB SMAN 5 Benteng Rp 347 juta, RKB SMAN 2 Benteng Rp 173 juta, RKB SMAN 6 Benteng 173 juta. Alat labor SMK Rp 123 juta, labor SMA Rp 247 juta, pengadaan TIK SMK Rp 106 juta dan pengadaam TIK SMA Rp 122 juta.\" Ada pengerjaan fisik dan pengadaan barang dan jasa,\" pungkasnya. (111)
DAK Disosialisasikan Malam Hari
Jumat 06-09-2013,19:07 WIB
Editor : Rajman Azhar
Kategori :