Bupati Resmikan PPKS

Rabu 31-07-2013,18:15 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

CURUP, BE - Berbagai inovasi dilakukan pemerintah untuk  meningkatkan kualitas keluarga sebagai unit terkecil masyarakat. Guna menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas.  BKKBN Provinsi Bengkulu bersama Badan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana (PP dan KB) serta TP PKK Rejang Lebong mendirikan Pusat Pelayanan Keluarga Sejahtera (PPKS). Sekitar pukul 10.00 WIB, Selasa (30/7), PPKS yang berkantor di Badan PP dan KB jalan Sukowati Curup tersebut diresmikan Bupati Rejang Lebong H Suherman SE MM penggunaannya.  Ketua TP PKK RL Hj Susilawati SE MM menyampaikan harapan, agar pusat pelayanan keluarga sejahtera ini bisa dimanfaatkan secara maksimal oleh remaja, bahkan orang tua baik itu ibu-ibu da bapak-bapak untuk berdiskusi dengan psikolog yang disediakan untuk memberikan solusi terhadap berbagai persoalan yang dihadapi keluarga. \"Kita harap ke depan PPKS ini bisa meminimalisir para remaja terlibat seks bebas, narkotika dan kenakalan remaja lainnya yang akan merusak masa depan remaja kita,\" tegasnya. Di bagian lain, Kepala BKKBN Provinsi Bengkulu Dra Widati  menyampaikan apresiasi atas dukungan pemerintah daerah. \"Terpilihnya RL sebagai kabupaten pertama dalam penerapan PPKS ini karena peminat program KB yang begitu besar, bahkan program PKK-KB-Kesehatan di RL diakui pemerintah pusat, sehingga dianugerahi Prakarti Madiya, sebagai peringkat ke-2 secara nasional,\" tegasnya. PPKS diharapkan dapat mengarahkan remaja, ibu rumah tangga dan kepala keluarga bisa merencanakan keluarga secara baik. \"Silakan datang ke PPKS ini, untuk berdiskusi tentang berbagai hal menyangkut persoalan keluarga,\" pintanya. Sementara itu, Bupati RL H Suherman SE MM dalam arahannya menyampaikan dukungan pemerintah terhadap program yang benar-benar bermanfaat bagi kepentingan masyarakat tersebut. \"Program ini saya nilai cukup baik, dan kita harapkan bersama bisa bermanfaat bagi masyarakat,\" tegasnya. Pantauan wartawan, Bupati menyempatkan diri untuk membuka tirai papan merk PPKS yang diberi nama Pat Petulai, dan meninjau pos PPKS  dimana di dalamnya terdapat berbagai produk hasil kerajinan rumah tangga dan ruang pemeriksaan kesehatan gratis. (999)

Tags :
Kategori :

Terkait