AIR NIPIS, BE – Bupati Bengkulu Selatan, H Reskan Effendi SE mengatakan, Kabupaten Bengkulu Selatan memiliki potensi lahan untuk percetakan sawah baru. Jumlahnya sekitar 1.000 hektar. “Lahan tersebut terletak di Desa Sukarami Kecamatan Air Nipis yakni Datar Lempaung. Areal itu juga dekat dengan Sungai Air Manna Hijau,” ujar Reskan. Jika rencana cetak sawah baru itu berhasil, diharapkan nama Kecamatan Seginim dan Air Nipis dapat kembali dikenal sebagai lumbung beras di BS. Selaian mengupayakan adanya areal untuk cetak sawah baru, Reskan juga mengingatkan warga untuk tidak mengalihfungsikan lahan sawah menjadi perkebunan. Pasalnya, selain sedang mengupayakan pembangunan cetak sawah baru, saat ini jaringan irigasi banyak yang dibangun di Kecamatan Air Nipis dan Seginim. Bahkan untuk membangunan jaringan irigasi ini, dananyapun lebih dari Rp 30 miliar. \"Saya berharap dukungan warga agar fungsi sawah dikembalikan lagi, dan jangan dijadikan sebagai lahan perkebunan, agar BS dapat berswasembada beras kembali,\" imbau Reskan.(369)
Seribu Hektar Potensi Cetak Sawah Baru
Senin 01-07-2013,19:50 WIB
Editor : Rajman Azhar
Kategori :