Integrasi PAUD dan SD

Rabu 03-10-2012,11:29 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

LEMBAGA pendidikan anak usia dini (PAUD) dinilai efektif untuk memberikan pengaruh positif terhadap anak sejak dini. Hal itu disampaikan Kepala SDN 10 Bermani Ulu Taripan, S.Pd kepada Bengkulu Ekspress kemarin.

\"Kebetulan sekolah kami baru diberdiri Juli 2012 lalu, dengan total siswa 37 orang. Pantauan kami, siswa yang berasal dari PAUD dengn siswa yang langsung masuk Sekolah Dasar menunjukkan perbedaan yang cukup besar,\" terang Taripan.

Para siswa lulusan PAUD, bisa dibilang sudah bisa berinteraksi kepada guru dengan baik, dalam hal menerima berbagai materi. \"Kami juga tidak perlu lagi mengenalkan huruf dan angka, karena siswa lulusan PAUD sebagian besar sudah tidak asing dengan huruf dan angka,\" kata Taripan.

Dijelaskan Taripan, sekolah yang dipimpinnya itu kini hanya memiliki 2 guru honorer serta Kepala Sekolah sebagai satu-satunya guru yang berstatus PNS.

\"Alhamdulillah proses belajar berjalan baik, kebetulan sebagian ruangan kami digunakan untuk PAUD. Kami sangat bersyukur dengan integrasi PAUD dan SD yang gencar dilakukan pemerintah daerah tersebut,\" tegasnya. (**)

Tags :
Kategori :

Terkait