BENGKULUEKSPRESS.COM – RDP Farm, yang berlokasi di Bukit Peninjauan I, Desa Sido Luhur, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Seluma, hadir sebagai solusi bagi para peternak sapi yang mencari tempat penitipan ternak yang aman dan berkualitas.
Dengan sistem bagi hasil, pemilik sapi dapat menitipkan ternaknya di RDP Farm, di mana sapi akan dirawat, dikembangbiakkan, dan dijual sesuai kesepakatan.
Dikatakan Budi Yanto (35), Manajer RDP Farm, usaha ini tidak hanya menjadi peluang bisnis, tetapi juga bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
"Kami ingin membantu peternak, sekaligus menyediakan sapi berkualitas bagi masyarakat, baik untuk kurban Idul Adha, usaha peternakan, maupun kebutuhan lainnya," ujarnya.
BACA JUGA:Tjahaja Hati, Perpaduan Cafe dan Toko Buku Bernuansa Retro di Bengkulu
BACA JUGA:Sebiru Renjana: Tempat Nongkrong di Bengkulu Dengan Nuansa Alam
Selain itu, ditengah maraknya penyakit ternak seperti PMK (Penyakit Mulut dan Kuku) serta Jembrana, RDP Farm memastikan setiap sapi mendapatkan perawatan terbaik.
Saat ini, ada 100 ekor sapi yang dirawat dengan perhatian khusus, termasuk pemeriksaan rutin oleh dokter hewan.
"Sapi juga diberikan vitamin, suplemen, serta pakan berkualitas seperti ampas tahu, solit, dan dedak untuk menjaga kesehatan dan pertumbuhannya," sambungnya
Lebih lanjut, RDP Farm menawarkan berbagai jenis sapi unggulan, seperti, Sapi Simmental asal Australia, Sapi Brahman asal India, Sapi Limousin asal Prancis.
Harga sapi di RDP Farm bervariasi, mulai dari Rp 18 juta hingga di atas Rp25 juta, tergantung jenis dan ukuran sapi.
Untuk memastikan kualitas dan pengelolaan yang profesional, RDP Farm juga bekerja sama dengan Fakultas Pertanian dan Peternakan Universitas Muhammadiyah Bengkulu.
"Dengan fasilitas yang lengkap serta sistem perawatan yang baik, RDP Farm diharapkan menjadi pilihan utama bagi para peternak yang mencari tempat penitipan sapi yang aman dan nyaman di Bengkulu," pungkasnya. (Magang).