\"Kami sudah melaporkan kondisi longsor ini kepada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), dengan harapan segera ada penanganan longsor,\" ungkap Kepala SDN 02 Taba Padang M Ayub Yusuf.
Dijelaskan Ayub, sekolah tersebut berada di atas tebingan, memiliki 135 orang siswa, salah satu ruangan belajar yang digunakan siswa kelas 5 dan 6 berjarak cukup dekat dengan bibir tebingan. \"Longsor sudah mendati pagar sekolah kami, kami khawatir kalau tidak ada penanganan yang cepat gedung sekolah kami yang akan ikut longsor,\" kata Ayub. (999)