BENGKULUEKSPRESS.COM - Bau mulut bisa menjadi hal yang sangat mengganggu atau bahkan memalukan karena orang yang kamu ajak bicara mungkin saja merasa tak nyaman. Hal ini akan membuat kamu menjadi tidak percaya diri dan takut untuk memulai percakapan dengan orang lain. Sebenarnya apa penyebab bau mulut dan cara mengatasinya?
Nah, buat kamu yang sudah lama memiliki masalah bau mulut, yuk cari tahu selengkapnya penyebab bau mulut dan cara mengatasinya serta pencegahannya agar baunya bisa hilang selamanya! Penasaran?
BACA JUGA:Pemkot Bengkulu Buka Vaksinasi Rabies Gratis, Kuota Vaksinasi 500 Dosis
Penyebab bau mulut dan cara mengatasinya
Ada banyak penyebab bau mulut yang tidak bisa hanya dengan mengonsumi permen mint atau menggunakan obat kumur. Bau mulut disebut juga dengan halitosis adalah kondisi mulut mengeluarkan bau yang tidak sedap. Kondisi ini termasuk dalam masalah kesehatan mulut yang bisa dicegah atau diatasi dengan mudah.
Bau mulut tidak muncul begitu saja. Ada beberapa hal yang memicu keluarnya bau tidak sedap dari mulut. Biasanya, penyebab bau tidak sedap yang keluar dari mulut adalah jenis makanan atau minuman yang baru saja atau sering kamu konsumsi ini. Selain makanan, ternyata ada beberapa penyebab bau mulut yang perlu kamu ketahui, yaitu:
BACA JUGA:12 Makanan Ini Mampu Meningkatkan Kesuburan Wanita
- Mengonsumsi makanan tertentu seperti bawang bombai, bawang putih, dan rempah-rempah
- Sering mengonsumsi minuman yang berbau tajam atau minuman manis
- Tidak menyikat gigi dan gusi dengan teratur
- Plak gigi yang menumpuk (pemicu iritasi gusi dan bau mulut)
- Gigi palsu yang tidak dibersihkan dengan benar
- Gigi berlubang
- Infeksi pada gigi
- Karang gigi
- Bakteri penyebab bau di lidah
- Penyakit periodontal (penyakit gusi)
- Diet ketat
- Mulut kering atau xerostomia (produksi air liur berkurang menyebabkan bau mulut)
- Radang amandel
- Merokok (pemicu penyakit lainnya seperti penyakit periodontal, iritasi gusi, dan kanker mulut)
- Konsumsi obat-obatan tertentu
- Kanker mulut
- Gangguan metabolisme
- Refluks asam lambung kronis
BACA JUGA:Buah Cranberry Berkhasiat untuk Ibu Hamil hingga Kesehatan Miss V
Dokter gigi biasanya mendiagnosis kondisi bau mulut berdasarkan pada riwayat kesehatan seseorang dan sudah berapa lama memiliki masalah dengan bau mulut. Pemeriksaan pertama dimulai dengan mengecek seluruh mulut untuk mengetahui kondisinya.
Ketika dokter gigi tidak dapat menemukan penyebabnya, biasanya kamu akan dirujuk ke dokter spesialis. Kamu perlu memeriksakan diri ke dokter jika gejala bau mulut diikuti dengan adanya pendarahan pada gusi, pembengkakan gusi, dan rasa nyeri pada gusi.
Bau mulut yang kamu alami juga bisa merupakan salah satu tanda penyakit. Bisa jadi itu pertanda adanya beberapa penyakit berikut:
- Infeksi pernapasan
- Infeksi pada hidung, tenggorokan, atau paru-paru
- Bronkitis kronis
- Sinusitis kronis
- Diabetes
- Gangguan pencernaan
- Gangguan organ hati
- Gangguan organ ginjal
BACA JUGA:Begini Cara Efektif Menghilangkan Selulit
Nah, kamu sudah tahu apa saja penyebab bau mulut? Sekarang kamu juga perlu mengetahui cara mengatasinya. Ada beberapa cara mengatasi bau mulut yang bisa kamu lakukan dengan mudah, yaitu:
- Gunakan obat kumur antibakteri setelah menyikat gigi
- Kurangi merokok
- Konsumsi permen mint bebas gula atau permen karet setelah makan dan minum yang berbau menyengat
- Kunjungi dokter gigi untuk pengecekan lebih lanjut
Bagaimana cara mencegah bau mulut?
Nah, setelah mengetahui penyebab bau mulut dan cara mengatasinya, kamu tentu penasaran apakah bisa hilang selamanya? Yang perlu kamu perhatikan, dengan menjaga kebersihan gigi dan mulut, serta melakukan pencegahan, bau mulut bisa saja hilang.
Ada beberapa cara mencegah bau mulut dengan mudah dan ampuh yang bisa kamu ikuti. Ternyata pencegahannya tidak cukup hanya dengan menyikat gigi dengan rutin, lho. Berikut beberapa cara mencegah bau mulut yang bisa kamu ikuti:
BACA JUGA:Buah Ini Dipercaya Bisa Suburkan Kandungan, Berikut Penjelasan dr Zaidul Akbar
- Rajin sikat gigi dan gusi setidaknya 2 kali sehari selama 2 menit
- Gunakan pasta gigi yang mengandung fluoride
- Bersihkan lidah sekali sehari menggunakan pembersih lidah
- Bersihkan sela-sela gigi dengan floss setidaknya sekali sehari
- Jaga kebersihan gigi palsu dan melepasnya di malam hari
- Kurangi konsumsi makanan dan minuman manis
- Rajin konsumsi air putih
- Konsumsi lebih banyak sayur dan buah
- Usahakan agar kamu tidur cukup dan rutin berolahraga
BACA JUGA:Tokoh Adat Bengkulu Dukung Penuh Paslon Disuka
Sekarang kamu sudah paham kan apa penyebab bau mulut dan cara mengatasinya? Bau mulut bisa dicegah dengan mudah jika kamu rajin merawat kesehatan gigi dan mulut, serta diimbangi dengan menjalani hidup yang sehat. Jangan lupa juga untuk rutin mengunjungi dokter gigi untuk cek kesehatan gigi dan mulut kamu. Segera konsultasi dengan dokter jika kamu mengalami masalah yang berhubungan dengan gigi dan mulut ya.(bee)