BACA JUGA:Ciri-Ciri Allah Tidak Ridho Kepada Seseorang, Ustaz Adi Hidayat: Salah Satunya Sering Gelisah
Setelah membaca istighfar dan kalimat toyyibah, terdapat doa yang secara langsung mengarah kepada Allah SWT.
Doa ini merupakan bentuk pengakuan dan permohonan yang mendekatkan diri kepada Allah, dan seringkali berisi harapan serta permintaan yang spesifik kepada-Nya.
"Nabi yang mengajarkan doa, dibuka dengan istighfar itu rumus," jelas Ustaz Adi Hidayat.
Perlu diketahui bahwa agar doa cepat dikabulkan, doa harus dilandasi dengan adab yang diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW. Terdapat sejumlah syarat dan adab yang perlu diperhatikan ketika berdoa kepada Allah SWT.
Beberapa hal yang disarankan untuk diperhatikan adalah:
1. Pastikan Terbebas dari Makanan Haram
Sebelum berdoa, pastikan bahwa Anda terbebas dari makanan yang haram dan tidak jelas asal-usulnya. Hal ini penting agar doa Anda lebih diterima dan tidak terhalang oleh hal-hal yang dilarang.
2. Yakin akan Pengabulan Doa
Berdoalah dengan keyakinan penuh bahwa doa Anda akan dikabulkan. Jangan berdoa dengan sikap ragu-ragu atau tanpa kesadaran penuh.
BACA JUGA:Bisa Menghapus Dosa Satu Keluarga, Ustaz Adi Hidayat: Baca Ayat Ini Usai Sholat Tahajud
BACA JUGA:Amalkan Amalan Ini, Agar Rezeki Datang Sebelum Bekerja, Berikut Penjelasan Ustaz Adi Hidayat
3. Khusyuk dalam Doa
Berdoalah dalam keadaan khusyuk dan fokus. Hindari berdoa dalam keadaan tidak konsentrasi atau sembarangan, karena doa yang penuh perhatian dan kesungguhan lebih kemungkinan besar untuk dikabulkan.
Dirangkum dari berbagai sumber, berikut adalah adab-adab ketika berdoa agar doa cepat dikabulkan oleh Allah SWT:
1. Dilakukan pada Waktu Mustajab