Amalan Agar Doa Cepat Dikabulkan oleh Allah SWT, Ustaz Adi Hidayat: Sekali Ucap Langsung Diijabah

Jumat 23-08-2024,06:00 WIB
Reporter : Ari Apriko
Editor : Ari Apriko

BENGKULUEKSPRESS.COM- Ustaz Adi Hidayat membagikan amalan sederhana yang dapat membantu agar doa cepat dikabulkan oleh Allah SWT. Amalan ini mudah dilakukan oleh setiap Muslim.

Setiap manusia tentu memiliki harapan dan impian untuk masa depan. Keinginan tersebut adalah hal yang wajar, tetapi penting untuk diingat bahwa tanpa usaha, harapan tersebut tidak akan terwujud.

Allah SWT menyukai hamba-Nya yang bersungguh-sungguh dalam mewujudkan impian mereka. Namun, usaha tanpa doa akan menjadi sia-sia.

BACA JUGA:Ingin Doa dan Hajat Segera Dikabulkan, Ustaz Adi Hidayat Sarankan Ini Saat Sholat

BACA JUGA:Rahasia Menjadi Orang yang Pintar, Ustaz Adi Hidayat Bagikan Tips Agar Cepat Paham dan Mudah Mengingat

Oleh karena itu, seiring dengan usaha untuk mencapai tujuan, pastikan juga untuk berdoa dan memohon kepada Allah SWT.

Kendati demikian, tahukah Anda bahwa Ustaz Adi Hidayat memiliki amalan khusus yang dapat membantu agar doa cepat dikabulkan? Berikut ini informasi selengkapnya.

Ustaz Adi Hidayat menjelaskan bahwa Allah SWT mengajarkan kepada hamba-Nya yang beriman sebuah bacaan khusus.

Jika bacaan ini diucapkan, maka doa-doa yang dipanjatkan akan lebih cepat dikabulkan.

"Satu kalimat saja kalau kita bacakan itu, semua (doa) diberikan," ungkap Ustaz Adi Hidayat.

Menurut Ustaz Adi Hidayat, bacaan luar biasa yang dapat mempercepat pengabulan doa adalah istighfar.

Ustaz Adi Hidayat menjelaskan bahwa membaca istighfar adalah amalan yang paling efektif untuk mempercepat pengabulan segala doa dan hajat.

"Sebelum berdoa kita diajarkan oleh nabi untuk istighfar," kata Ustaz Adi Hidayat.

Biasanya, setiap Muslim setelah melaksanakan sholat berjamaah akan membaca kalimat istighfar. Namun, tahukah Anda bahwa kegiatan ini bukanlah hal sepele?

BACA JUGA:Ingin Memperoleh Ketenteraman, Semua Keluarga Masuk Surga, Ustaz Adi Hidayat Bagikan Amalannya

Kategori :