BENGKULUEKSPRESS.COM - Menjelang lebaran kamu harus mempersiapkan performa kendaraan agar berkendara semakin nyaman. Nah, salah satu cara yang bisa dilakukan sebelum melakukan perjalanan adalah rutin melakukan perawatan.
Mendekati musim libur lebaran, sebagian pengendara sepeda motor biasanya melakukan perjalanan jarak jauh. Tapi yang perlu diperhatikan sebelum memulai perjalanan jauh, baiknya melakukan pengecekan beberapa komponen sepeda motor. Salah satunya adalah pengecekan kampas rem.
Komponen esensial ini berhubungan langsung dengan keselamatan berkendara. Berfungsi untuk mengatur laju kendaraan baik memperlambat maupun menghentikan putaran roda.
Artikel ini akan memberikan beberapa tips perawatan motor yang berkaitan dengan sistem pengereman. Berikut tips perawatan sistem pengereman sepeda motor yang dapat dilakukan oleh penggunanya:
BACA JUGA:Tips Mengatasi Mobil yang Tiba-tiba Hilang Tenaga Saat Dikendarai
1. Gaya Berkendara dan Membersihkan Kampas Rem
Saat mengendarai sepeda motor, pengendara disarankan untuk menghindari kebiasaan menarik gas dan tuas rem secara bersamaan.
Jika hal ini dilakukan secara terus menerus, kampas rem dapat menjadi lebih cepat aus atau menipis.
Selain memperhatikan gaya berkendara, penting juga untuk membersihkan kampas rem secara rutin. Bisa dilakukan dengan menggunakan sikat kawat atau cairan pembersih rem.
Hal ini dilakukan agar kampas rem terhindar dari tumpukan kotoran seperti pasir atau debu halus yang dapat mengganggu kinerja rem secara keseluruhan.
BACA JUGA: Wajib Tahu! Ini Dia Pentingnya Asuransi Kendaraan Bermotor
2. Pengecekan dan Penggantian Minyak Rem
Agar fungsi rem tetap optimal, konsumen perlu memperhatikan kondisi minyak rem. Pastikan volume di dalam master rem berada dalam batas normal, jernih, dan bebas dari kotoran.
Ketika minyak rem dalam kondisi baik, maka kinerja rem dapat bekerja optimal. Sesuai dengan buku petunjuk penggunaan, konsumen juga perlu melakukan penggantian minyak rem setiap 24.000 km atau 2 tahun sekali dalam kondisi penggunaan normal.
3. Penggunaan Spare Part Asli