BENGKULUEKSPRESS.COM - Bekas jerawat biasanya cukup sulit untuk disamarkan. Namun, Anda tak perlu khawatir, salep penghilang bekas jerawat yang kini sudah banyak jenisnya bisa membantu Anda menghilangkan bekas-bekas jerawat membandel dengan efektif.
Bekas jerawat atau biasa disebut dengan dark spot adalah bagian dari perubahan alami kulit setelah jerawat sembuh. Perubahan ini menyebabkan warna kulit tidak merata, sehingga bisa sangat mengganggu penampilan.
BACA JUGA:Micellar Water Untuk Kulit Berminyak Dan Berjerawat, Produk Berikut Bisa Dicoba
Biasanya, bekas jerawat berwarna kemerahan atau kecokelatan. Nah, untuk menyamarkan atau menghilangkannya, tersedia beragam macam salep penghilang bekas jerawat dengan berbagai kandungan yang ampuh.
Kandungan Salep Penghilang Bekas Jerawat
Bekas jerawat umumnya akan memudar dengan sendirinya, tetapi dalam beberapa kasus, ada juga bekas jerawat yang bertahan lama.
Salep penghilang bekas jerawat mengandung beberapa zat yang berfungsi untuk mengangkat sel-sel kulit mati, menyembuhkan jaringan kulit, dan menyamarkan bekas jerawat.
Berikut ini adalah beberapa kandungan yang bisa ditemukan dalam salep penghilang bekas jerawat yang ampuh :
1. Asam Alfa Hidroksi (AHA)
BACA JUGA:Bisa Dicoba, Berikut Rekomendasi Sabun Muka Untuk Kulit Sensitif Berminyak Dan Berjerawat
Kandungan asam alfa hidroksi atau alpha hydroxy acids (AHA) pada salep penghilang bekas jerawat mampu menghilangkan bekas jerawat dengan cara mengangkat sel kulit mati dan menampilkan sel kulit sehat yang sebelumnya tersembunyi di lapisan bawah.
Selain itu, AHA juga membantu mencegah terjadinya pori-pori tersumbat yang bisa menyebabkan timbulnya jerawat baru.
2. Asam Lakta
Asam laktat banyak ditemukan di berbagai produk perawatan wajah, termasuk salep penghilang bekas jerawat. Kandungan ini biasanya digunakan dokter sebagai pengelupas kulit wajah agar sel-sel kulit mati terangkat.
3. Retinoid