Canggihnya Bandara Internasional Changi Singapura, Hadirkan Air Terjun hingga Pertunjukan Langit Digital

Jumat 17-11-2023,08:19 WIB
Editor : Rajman Azhar

Tim internal Bandara Changi menyebutkan di Terminal 2 baru, alat-alat check-in mandiri untuk pelanggan yang akan melakukan keberangkatan dan juga sistem penanganan bagasi otomatisnya telah ditingkatkan hingga dua kali lipat.

BACA JUGA:Lebih Mudah dan Praktis, Begini Cara Bayar Tagihan Iconnet Lewat Aplikasi OVO

BACA JUGA:Ragu Nomor Kamu Diblokir Pengguna Lain Atau Tidak? Begini Cara Mengetahuinya

Bagi pelanggan yang datang dengan anak-anak ataupun berkebutuhan khusus, juga tersedia counter khusus untuk melakukan validasi data di imigrasi dengan sistem otomasi bernama Special Assistance Lanes.


Area keberangkatan dari terminal 2 Bandara Internasional Changi Singapura mengangkat desain topografi bumi yang menjadi citra baru dari Terminal 2 Bandara Internasional Changi Singapura, Jumat (9/11/2023).--antara

Layanan yang sepenuhnya berjalan dengan teknologi itu tersedia baik di tempat imigrasi keberangkatan dan kedatangan sehingga pengunjung yang datang dengan anak-anak ataupun yang berkebutuhan khusus dapat dengan mudah melewati tahapan imigrasi secara mandiri.

Harapannya lewat sentuhan teknologi tersebut semua pelanggan dapat merasa nyaman dan memiliki pengalaman menyenangkan saat melakukan perjalanan dari Terminal 2 dengan wajah barunya.

Beralih ke atraksi lainnya yang bisa dinikmati oleh masyarakat umum, ialah hadirnya atraksi bernama "The Flap Pix" sebagai instalasi seni yang menyusun papan angka dan huruf menjadi gambar-gambar unik.

Menariknya atraksi itu memanfaatkan kembali teknologi split flap yang dulunya memang digunakan untuk menunjukkan jadwal penerbangan di Bandara Changi. Selain memanjakan mata lewat visual ciamik, juga memberikan perasaan nostalgic bagi pengunjung lintas generasi.

Daya tarik penuh teknologi lainnya dapat semakin banyak dirasakan oleh pengunjung yang harus melakukan perjalanan dan memang singgah di kawasan transit Terminal 2 Bandara Changi.

Mari mulai dari berkenalan dengan bartender robot bernama Toni Makr Shakr. Bagi Anda pencinta koktail tak ada salahnya untuk mencoba racikan dari Toni si robot bartender yang ada di gerai Lotte Duty Free Terminal 2.

Selain dapat mencoba racikan minuman yang menyegarkan, pengunjung disuguhi visual menarik dari layar digital 360 derajat yang di pasang di atas meja bar Toni sehingga menciptakan suasana yang tepat untuk menikmati minuman Anda.

Apabila minum saja tidak cukup, Terminal 2 juga menawarkan Gourmet Garden bagi Anda pencinta kuliner.

Mulai dari sajian makanan lokal khas Singapura hingga makanan ala Barat tersaji dan memberikan ragam pilihan untuk memanjakan lidah pengunjung.

BACA JUGA:Sisi Mistis Objek Wisata Alam Sepit Kancing, Ada Kuda Putih dan Disebut Gerbang Menuju Kerajaan Sriwijaya

BACA JUGA:Penemu Objek Wisata 'Grand Canyon' Sepit Kancing di Bengkulu Selatan Ternyata Petani Kopi

Kategori :