Peringati Harlantas Ke-68, Ditlantas Polda Bengkulu Salurkan Air Bersih dan Beri Pengobatan Gratis

Rabu 13-09-2023,14:20 WIB
Reporter : Hadi Magang
Editor : Tri Yulianti

BENGKULUEKSPRESS.COM - Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Bengkulu memberikan bantuan sosial kepada masyarakat yang tinggal di Kelurahan Sumber Jaya, Kecamatan Kampung Melayu, Kota Bengkulu, Rabu (13/9/2023).

Kegiatan bakti sosial yang diselenggarakan tersebut merupakan bagian dari rangkaian Hari Lalu Lintas ke-68 Bhayangkara Polda Bengkulu. Beberapa bantuan sosial yang diberikan kepada masyarakat berupa sembako, pengobatan gratis dan air bersih. 

Direktur Ditlantas Polda Bengkulu Kombes Pol Joko Suprayitno menjelaskan, kegiatan bakti sosial ini sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat, khususnya masyarakat Bengkulu. 

"Dalam rangka memperingati hari lalu lintas Bhayangkara Ke-68 ini sudah dilaksanakan kegiatan bakti sosial yang telah dilakukan hampir satu bulan lamanya. Rangkaian kegiatan ini mulai dari membersihkan rumah ibadah, pembagian sembako untuk masyarakat yang membutuhkan," kata Kombes Pol Joko Suprayitno.  

BACA JUGA:Kapolda Bengkulu Serius Tangani Karhutla, Masyarakat Diimbau Waspada

Ia menambahkan, alasan bantuan sosial lainnya yang dilakukan jajaran Ditlantas Polda Bengkulu berupa air bersih karena sejumlah daerah di Bengkulu mulai dilanda kekeringan. Sehingga masyarakat mengeluhkan kurangnya pasokan air bersih untuk kebutuhan  sehari-hari. 

"Sesuai intruksi Kakorlantas Mabes Polri, kita menyalurkan bantuan air bersih untuk daerah-daerah yang mengalami kekeringan. Hal ini juga ditindaklanjuti dengan jajaran Satlantas yang ada di seluruh Polres di Polda Bengkulu," sambungnya.

Sementara itu, menurut pengakuan salah satu warga yang menerima manfaat air bersih dari Ditlantas Polda Bengkulu yakni Hisar Pakpahan mengatakan, pihaknya  sudah satu bulan terakhir  mengalami kekeringan, sehingga dengan adanya kegiatan ini sangat membantu warga yang kesulitan dalam mendapatkan air bersih.

"Sudah satu bulan ini saya kesulitan mendapatkan air, untuk sehari-hari saja saya harus minta dengan tetangga bahkan sampai ke RT sebelah, karena memang sudah kering sekali air dirumah saya dan tidak mau keluar lagi," pungkas Hisar.

BACA JUGA:Sales di Kota Bengkulu Ini Gelapkan Puluhan Unit HP Senilai Rp 83 Juta, Modusnya Begini

Selain bantuan air bersih, animo masyarakat dalam kegiatan pengobatan gratis juga sangat tinggi. Tak sedikit masyarakat Kelurahan Sumber Jaya memeriksakan kesehatannya pada pihak Polda Bengkulu. (Hadi/magang).

Kategori :