BENGKULUEKSPRESS.COM - Nama Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo diinformasikan akan ditetapkan sebagai capres PDIP. Pengumumannya disebut-sebut akan diumumkan langsung Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri di Istana Batutulis, Bogor, Jawa Barat.
Rencananya pengumuman akan digelar usai Salat Jumat. Alasan Megawati mengumumkan Ganjar sebagai capres sehari sebelum Lebaran, karena Megawati ingin memberikan "hadiah" kepada partainya.
BACA JUGA:Deretan Negara yang Menetapkan Lebaran Idul Fitri Sabtu 22 April 2023
BACA JUGA:Resmi Meluncur, Motor Ringkas Harley-Davidson X500 Dibanderol Rp 99 Jutaan
Presiden Jokowi pun turut disebut akan datang dari Solo untuk menghadiri pengumuman tersebut.
Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin membenarkan Presiden Joko Widodo atau Jokowi terbang ke Jakarta dari Solo, Jawa Tengah, Jumat, 21 April 2023.
BACA JUGA:Daftar Negara yang Lebaran Idul Fitri Jumat 21 April 2023
"Betul, Presiden ke Jakarta untuk agenda internal. Sore nanti akan kembali ke Solo, untuk salat Ied dan berlebaran dengan keluarga pada esok hari," ujar Bey saat dikonfirmasi, Jumat, 21 April 2023.(**)