BENGKULU, BENGKULUEKSPRESS.COM - Lebih kurang 1000 peserta dari berbagai provinsi dipastikan akan hadir di kegiatan Kemah Bela Negara (KBN) Tingkat Nasional yang akan digelar pada 16 - 22 Desember 2022 mendatang.
Ketua Kwarda 07 Bengkulu, Hamka Sabri mengungkapkan, saat ini pendaftaran peserta KBN sedang dalam proses menuju finalisasi.
"Kita sudah hampir menutup pendaftarannya, baru nanti kita akan finalkan rundown kegiatannya dan berkoordinasi dengan pihak keamanannya," ungkap Hamka, Rabu (14/12/2022).
Nantinya kegiatan akan dilaksanakan di Kabupaten Seluma tepatnya di Desa Bukit Peninjauan I Kecamatan Sukaraja, Serta Desa Bukit Peninjauan II Kecamatan Sukaraja.
BACA JUGA:PT Alno Agro Utama Mundur Bangun Koridor Gajah Seblat
Sedangkan di Kabupaten Bengkulu Tengah, dipusatkan di Desa Srikaton Kecamatan Pondok Kelapa dan Desa Sri Kuncoro Kecamatan Pondok Kelapa.
Karena akan ada dilokasi yang berbeda, Hamka menyampaikan pihaknya telah menyiapkan 5 unit bus yang dibantu dari Pemerintah Kabupaten Seluma sebanyak 3 bus, kemudian Pemerintah Kabupaten Bengkulu Tengah sebanyak 2 bus dan sisanya Pemprov bersama tim kwarda pramuka akan menyiapkan kekurangan kendaraan.
"Kita persiapkan bus dari Benteng dan dari Seluma ikut menyiapkan, kalau masih kurang kita akan siapkan nanti," ujarnya.
Selain itu juga akan dilakukan penanaman sebanyak 100 batang bibit pohon untuk satu lokasi perkemahan, kemudian juga utuk tugu KBN saat ini sudah dilaksanakan, nantinya hanya tinggal peresmian, dan ada juga pembuatan taman desa.(Suary).