PNS Tewas Tanpa Busana di Cottage

Sabtu 02-03-2013,14:00 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

BENGKULU, BE – Seorang PNS Pemkab Bengkulu Tengah (Benteng), Ba (55) ditemukan tewas di kamar cottage di kawasan objek wisata Pantai Panjang Bengkulu, tadi malam (1/3). Saat ditemukan, warga Jalan Mahoni Kelurahan Sawah Lebar Kota Bengkulu itu dalam keadaan tanpa busana tertelentang di lantai kamar.

Korban ditemukan pertama kali sekitar pukul 19.00 WIB, oleh 3 orang karyawan cottage; sekuriti Danu (36) dan room boy Nasrul (24) serta Atri Munadi (24).

Belum diketahui pasti penyebab kematian korban. Polres Bengkulu kini masih menyelediki dan memeriksa saksi terkait kejadian tersebut. Kamar yang disewa korban juga telah diberikan garis polisi (police line).

Korban diketahui menyewa kamar tersebut sekitar pukul 16.00 WIB sore. Saat itu korban datang sendiri dengan mengemudikan mobil Isuzu Panther Nopol BD 1909 LD warna biru-silver. Beberapa menit setelah tiba, kemudian datang seorang perempuan muda mengenakan kerudung warna abu-abu.  Perempuan itu datang menggunakan sepeda motor jenis bebek. Sejauh ini identitas wanita tersebut  belum diketahui.  Kemudian keduanya masuk ke dalam kamar.

Menurut keterangan Danu, perempuan tersebut keluar dari kamar sekitar 1 jam sejak keduanya masuk kamar atau sekitar pukul 17.00 WIB. Wanita itu kemudian pergi meninggalkan hotel.\" Kami tidak tahu siapa cewek itu. Tapi parasnya masih muda. Dia pakai sepeda motor,” ungkapnya saat ditemui di cottage tersebutSelang 2 jam sejak perempuan itu keluar, korban diketahui tak kunjung keluar dari kamar. Sekitar pukul 19.00 WIB, ketiga karyawan cottage tersebut Danu, Nasrul dan Atri Munadi melakukan pengecekan rutin kamar.

Satu per satu kamar dicek. Saat mengetuk pintu kamar yang disewa korban, tidak ada jawaban. Ketika dibuka ternyata pintunya tidak terkunci. Terlihat korban tergeletak di lantai tanpa busana. Ketiganya merasa ketakutan dan langsung menghubungi kepolisian.

Mendapat laporan tersebut jajaran Polres Bengkulu dan Polsek Ratu Samban turun ke lokasi melakukan olah TKP. Di kamar tersebut tidak ditemukan obat-obatan. Korban yang dipastikan telah tewas di lokasi saat itu langsung dibawa ke IGD RS Bhayangkara untuk diperiksa. Saat akan diperiksa keluarga korban datang dan memilih untuk membawa pulang korban ke rumah duka.

Sementara itu Kapolres Bengkulu AKBP H Joko Suprayitno SST MK mengatakan pihaknya belum bisa menyimpulkan penyebab kematian korban. Sebab masih akan melakukan sejumlah penyelidikan atas kejadian itu. “Sejumlah saksi akan kami mintai keterangan terkait kejadian. Identitas korban juga sudah terindetifikasi,” terang Kapolres.(cw4)

Tags :
Kategori :

Terkait