BENTENG,bengkuluekspress.com - Tim gabungan dari Bappeda dan Bagian Aset Badan Keuangan Daerah (BKD) Bengkulu Tengah (Benteng) memantau kegiatan pembangunan jalan melalui program Karya Bakti TNI tahun 2021. Yaitu, pembukaan badan jalan sepanjang 7,9 kilometer (Km) di wilayah Kecamatan Bang Haji dan sepanjang 7,6 meter di wilayah Kecamatan Semidang Lagan. Kepala BKD Benteng, Welldo Kurniyanto SE MM, melalui Kabid Aset, Hendri Bella SSos mengatakan, apa yang dilakukan sebagai bentuk pengawasan. Sehingga, pembukaan akses jalan yang menjadi penghubung antara Kabupaten Benteng dengan kabupaten tetangga tersebut terealisasi sesuai harapan dan tak menemui kendala. \"Selain membuka akses menuju Kabupaten Rejang Lebong dan Kabupaten Seluma, program Karya Bakti TNI diharapkan bisa berdampak positif bagi masyarakat. Masyarakat bisa lebih mudah mengangkut hasil pertanian dan perkebunan mereka,\" ungkap Hendri.
Untuk diketahui, kegiatan berupa pembukaan badan jalan di 2 lokasi tersebut memiliki panjang total 15,5 Km. Sebelum kegaiatan dimulai, Pemda Benteng dan Kodim telah melakukan penandatanganan kesepakatan atau MoU tertanggal 29 Januari 2021 dan penandatanganan kerjasama pada tanggal 9 Februari. \"Saat ini, proses pembukaan badan jalan sudah dimulai. Semoga bisa selesai sesuai harapan,\" kata Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Benteng, Drs Tomi Marisi MSi.(135)