KOTA MANNA, BE - Bupati Bengkulu Selatan (BS) Gusnan Mulyadi SE MM tahun ini bakal mewujudkan program yang digagasnya pada 2020. Program menjadikan warga BS semakin sejahtera melaluui program Kios Sekundang dan Jajanan Warga Sederhana (JAWARA), \"Insya Allah, kita merealisasikan program Kios Sekundang dan Jajanan Warga Sederhana (JAWARA),\"kata bupati pada BE. Dikatakan Gusnan, untuk program Kios Sekundang warga cukup menyediakan tempat. Kemudian, nanti dibantu modal usaha sehingga warung tradisional tersebut tersebut akan menjadi gerai toko modern. \"Untuk usaha ini kami sudah berkoordinasi dengan vendor digital PT JSS/DWN distributor Baqoel.com,\" ujarnya. Dikatakan Gusnan, untuk modal usaha nanti pemilik warung diberikan pinjaman Rp 15 juta per orang. Dengan pinjaman modal tersebut, pemilik warung dapat mengembangkan usahanya. Selain itu, untuk program JAWARA, yakni usaha jajanan warga sederhana dengan menggunakan gerobak standar dan menu masakan modern. Harganya mulai dari Rp 8 ribu per porsi lengkap lauk dan nasi cukup. Adapun modal usaha yang diberikan senilai Rp 7 juta perorang. Dengan begitu, pemilik gerobak sudah bisa menjadi pengusaha kuliner modern. \"Mudah-mudahan dengan adanya usaha ini, pelaku usaha kecil di BS semakin berkembang,\" bebernya. Oleh karena itu, sambung Gusnan, bagi masyarakat yang berminat untuk berusaha tapi tidak memiliki modal, maka Pemda BS akan bekerja sama dengan bank BUMN. Bank tersebut yang menyediakan pinjaman modal usaha. \"Pinjaman modal ini tanpa bunga demi mendukung ekonomi kerakyatan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,\" terang Gusnan. (369)
Bupati Bengkulu Selatan Segera Wujudkan Kios Sekundang dan Jawara
Sabtu 06-02-2021,21:04 WIB
Editor : Zalmi Herawati
Kategori :