BENTENG, bengkuluekspress.com - Sebanyak 129 orang calon pegawai negeri sipil (CPNS) yang telah dinyatakan lulus saat ini sudah melengkapi berkas kelulusan. Baik itu secara online melalui akun masing-masing peserta di http://sscn.bk.id ataupun menyerahkan secara langsung ke kantor BKPSDM Kabupaten Benteng.
Kepala BKPSDM Benteng, Apileslipi SKom MSi, melalui Kabid Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi, Muhammad Ario Nurvansyah SH mengatakan, masa tugas CPNS terhitung tanggal 1 Desember 2020. Saat ini, sedang dalam proses verivikasi persyaratan untuk penerbitan nomor induk pegawai (NIP). \"TMT CPNS pada tanggal 1 Desember 2019. Pada tanggal 1 Januari 2020, CPNS akan menerima gaji perdana, \" kata Ario.
Disampaikan Ario, dari total kuota CPNS, hanya 3 kuota yang tidak terisi. Yaitu, dokter sepesialis anak, dokter spesialis kebidanan dan dokter spesialis penyakit dalam. \"Nanti akan kita usulkan lagi tahun depan. Sebab tenaga dokter spesialis masih sangat dibutuhkan, \" pungkasnya. (135)