KOTA MANNA, bengkuluekspress.com – Sekda Bengkulu Selatan (BS), Yudi Satria SE MM menargetka dalan waktu dekat Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (APBDP) 2020 sudah teralisasi. Sehingga kegiatan tahun 2020 dapat selesai tepat waktu.
\"Insya Allah awal November anggaran sudah bisa direalisasikan,\" katanya.
Dikataka Yudi, dalam waktu dekat ini Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) segera memulai melakukan proses verifikasi Daftar Pengajuan Anggaran (DPA) masing-masing OPD. Sebab dokumen Perda APBDP tahun 2020 sudah diajukan dan tinggal menunggu persetujuan Mendagri. Sedangkan untuk verifikasi Daftar Pengajuan Anggaran sudah dimulai.
\"Mudah-mudahan dalam sehari atau dua hari ke depan persetujuan dari Mendagri sudah kita terima,\" ujarnya. Dijelaskan Yudi, setelah semua proses verifikasi selesai, lalu dilakukan penjabaran APBDP tahun 2020. Maka proses kegiatan dan belanja anggaran sudah bisa berjalan di masing-masing OPD.
\"Kepada OPD saya harap segera menuntaskan DPA perubahan dengan menyesuaikan anggaran yang ada,” imbaunya.
Penjabat sementara (Pjs) Bupati BS, Isnan Fajri SSos MKes mengatakan saat ini dokumen APBDP tahun 2020 sudah diajukan dan tinggal menunggu persetujuan Mendagri.
\"Diperkirakan paling lambat tujuh hari persetujuan Mendagri sudah dapat di terima dan setelah selesai proses, kegiatan dan belanja anggaran sudah bisa berjalan di masing-masing OPD,’’ ujar Isnan. (369)