Bupati BU Tinjau Lokasi Jalan Amblas

Rabu 24-06-2020,14:00 WIB
Reporter : Sephia zn
Editor : Sephia zn

ARGA MAKMUR, Bengkuluekspress.com - Dengan adanya beberapa titik lokasi jalan di Kecamatan Arga Makmur Kabupaten Bengkulu Utara (BU) yang amblas. Bupati BU, Ir H Mian didampingi Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUPR), Heru Susanto ST, Asisten II Untung Pramono dan Kepala Bappeda, Ir Suharto Handayani turun langsung melakukan peninjauan beberapa titik lokasi jalan di Kecamatan Kota Arga Makmur yang amblas, kemarin (23/6).

Seperti gorong-gorong jalan lintas dari simpang perumnas lama Air Nakau menuju simpang Jarej Karang Indah, tepatnya di jalan M Salim Batu Bara. Kemudian berikutnya gorong-gorong jalan di belakang kantor Dinas Perikanan Kabupaten BU.

Dalam peninjauanya Bupati BU, Ir H Mian langsung menginstruksikan ke BPBD dan Dinas PUPR BU untuk segera melakukan langkah penanganan dan perbaikan ruas jalan tersebut, sehingga aman digunakan kembali oleh masyarakat pengguna jalan.

\"Saya instruksikan kepada BPBD dan PUPR dengan menggunakan anggaran tanggap darurat, kita akan upayakan dalam waktu tidak terlalu lama jalan yang amblas ini akan teratasi,\" kata Mian.

Bupati juga menambahkan, bahwa terkait dengan jalan rusak yang saat ini dikeluhkan oleh warga yang berdebu bila panas dan becek bila hujan yang berada di jalan raya Samratulangi, hingga warga setempat memasang pot bunga, Bupati Mian juga miminta kepada Kadis PUPR untuk segera dilakukan pengaspalan.

\"Kalau jalan yang diletakkan pot bunga itu, sudah kita minta pada Kadis PUPR agar nanti segera diaspalkan,\"ungkapnya.

Lebih lanjut, Bupati juga menuturkan, untuk meminimalisir terjadinya kerusakan ruas jalan serupa. Dirinya juga meminta agar untuk sementara waktu ada larangan beberapa jenis kendaraan tertentu yang berpotensi mengangkut beban berlebih untuk mengakses jalur jalan yang akan diperbaiki tersebut.

\"Untuk meminimalisir kerusakan yang lebih parah, sementara ini kita buat larangan beberapa jenis kendaraan tertentu yang berpotensi mengangkut beban berlebih untuk mengakses jalur jalan yang akan diperbaiki tersebut,\" tandasnya. (127)

Tags :
Kategori :

Terkait