Anggaran DL Disparpora Fantastis

Senin 25-03-2019,10:00 WIB
Reporter : redaksi2
Editor : redaksi2

KEPAHIANG, Bengkulu Ekspress – Anggaran dinas luar (DL) Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Kepahiang dalam setahun cukup fantastis. Pasalnya, dalam APBD Kepahiang tahun 2019 ini dianggarkan mencapai sebesar Rp 340 juta. Dana ratusan juta tersebut hanya dihabiskan untuk biayai rapat, koordinasi dan konsultasi ke luar daerah sejak Januari hingga Desember 2019.

Rincian anggaran tertera dalam Sirup LKPP Disparpora 2019 yang masuk dalam paket kegiatan swakelola dengan total anggaran Rp 4 miliar lebih untuk 28 paket swakelola Disparpora tahun ini.  Ada beberapa paket kegiatan dengan anggaran cukup besar, diantaranya pemeliharaan kendaraan dinas operasional Rp. 172.750.000, surat menyurat Rp.110.000.000, pembibitan dan pembinaan olahragawan berbakat Rp. 286.950.000, pengembangan jaringan kerjasama promosi pariwisata Rp. 933.420.000, pameran dan promosi wisata Rp. 326.325.000 serta pendidikan dan pelatihan dasar kepemimpinan Rp.768.960.000. Selengkapnya lihat tabel. Plt Kepala Dinas Parpora Kepahiang, Nuriansyah ST dikonfirmasi Bengkulu Ekspress mengatakan, anggaran yang dialokasi sudah sesuai dengan kebutuhan. Khususnya untuk alokasi dana perjalanan DL.

“Tergantung kebutuhan, untuk promosi dan pembahasan DAK ke Kementerian dan undangan dari pusat,” ujar Nuriansyah, Minggu (24/3).

Untuk jumlah DL di Disparpora dalam setahun sesuai dengan kebutuhan yang ada. Karena masing-masing bidang memiliki agenda DL dalam melaksanakan program kerja. Demikian Nuriansyah. (320)

Tags :
Kategori :

Terkait