Waspada Penipuan Calo CPNS

Selasa 14-08-2018,10:09 WIB
Reporter : Redaksi Terkini
Editor : Redaksi Terkini

BENGKULU, Bengkulu Ekspress- Penerimaan Calon Pegawai negeri sipil (CPNS) di seluruh daerah di Indonesia, termasuk Provinsi Bengkulu, diperkirakan dimulai Agustus 2018 ini. Tentunya momen ini, kerap dimanfaatkan oknum tak bertanggung jawab. Terutama oknum yang untuk mencari keuntungan untuk dirinya pribadinya saja.

Modusnya dengan mengiming-imingi korbannya bisa lulus PNS dengan menyerahkan sejumlah uang.

\"Kita wanti-wanti jangan sampai terjadi. Pelamar lowongan CPNS jangan percaya calo yang menjamin kelulusan. Sebab ujian sudah menggunakan sistem CAT alias ujian dengan sistem komputer. Jadi semuanya berdasarkan kemampuan dan kompetensi, \" kata Kapolda Bengkulu Brigjen Pol Drs Coki Manurung SH MHum melalui Kabid Humas, AKBP Sudarno SSos MH kepada Bengkulu Ekspress kemarin (13/8).

Imbauan ini sengaja dilontarkan Kabid Humas, karena Polda Bengkulu tidak mau ada masyarakat yang menjadi korban penipuan CPNS lagi. Menurutnya, pelamar CPNS mudah terpedaya bujuk rayu calo. Karena keinginan yang menggebu-gebu, plus makin sulitnya mencari pekerjaan saat ini.

\"Apalagi persaingan masuk seleksi CPNS ini sangat banyak peminatnya. Tentunya, dengan berbagai cara pelamar ingin keluar sebagai pelamar yang lulus. Namun, dengan sistem sekarang, sudah tidak ada lagi yang tidak terbuka dalam penerimaan kali ini, melihat sistem yang dipakai atau digunakan dalam seleksi CPNS menggunakan CAT,\" ucapnya.

Kabid menegaskan, bukan hanya kepada calon pelamar tetapi kepada orang tua pelamar harus tidak mempercayai apabila ada orang atau pihak tertentu (calo) yang menjanjikan dapat membantu kelulusan dalam setiap tahapan seleksi. Dengan keharusan menyediakan sejumlah uang atau imbalan lainnya.

\"Jangan terkecoh dengan iming-iming oknum yang mengaku bisa membantu. Tidak ada orang yang bisa membantu meluluskan CPNS,” tegasnya.

Ia menyebutkan, saat ini hampir setiap hari laporan penipuan CPNS masuk ke Polda Bengkulu dan sudah banyak pelaku yang tertangkap. Bahkan bukan hanya dari masyarakat biasa, dari pelaku yang statusnya PNS atau pegawai pun banyak yang sudah mendekam disel tahanan Mapolda Bengkulu ataupun Polres Bengkulu.

\"Jangan mudah terpancing ikutilah tes CPNS jika ada nantinya dengan sungguh-sungguh karena penentuan kelulusan ditangan para pserta itu sendiri bukan orang lain,\" tutupnya. (529)

Tags :
Kategori :

Terkait