Libur Hari Raya Pariwisata Harus Bisa Mengambil Momen Tingkatkan PAD

Libur Hari Raya Pariwisata Harus Bisa Mengambil Momen Tingkatkan PAD

LEBONG, Bengkulu Ekspress- Miliki banyak objek wisata unggulan dan akan menjadi salah satu pilihan masyarakat untuk dikunjungi selama momen liburan hari raya idul fitri 1439 Hijeriah (H), Bupati Lebong H Rosjonsyah SIp MSi, meminta kepada Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Lebong untuk bisa mengambil momen tingkatkan penghasilan pajak Pendapatan Asli Daerah (PAD) pada sektor Pariwisata.

\"Kita harus melihat momen dan selalu berinofasi agar bisa meningkatkan PAD,\" ucap Bupati, kemarin

Banyak yang bisa meningkatkan atau didapat untuk meningkatkan PAD pada saat liburan lebaran, mulai dari Retrebusi masuk objek wisata dan retrebusi parkir kendaraan, sehingga untuk karcis masuk dan parkir sudah harus dibuat atau dicetak. Jangan sampai nantinya karena tidak adanya kepekaan dari pihak Dinas, malah dimanfaatkan orang-orang yang tidak bertanggung jawab dengan melakukan pungutan liar (pungli).

\"Di Lebong ada arum jeram, Danau Picung, Air Terjun, Pemandian air panas serta objek wisata lainnya yang sangat berpotensi di Lebong,\" jelas bupati.

Selain itu, untuk bisa memaksimalkan PAD, Bupati juga meminta kepada Dinas Pariwisata dan Pendapatan juga bisa memikirkan langkah-langkah selanjutnya, baik itu dengan membuat gapura atau pos karcis, serta sarana dan prasarana lainnya sehingga pengunjungbisa betah dan selalu ingin berkunjung di objek wisata yang ada di Lebong. \"Saya juga minta kepada pengelola juga harus menjaga kenyamanan, keamanan dan kebersihan objek wisata,\" perintah Bupati.

Selain itu, Bupati juga meminta kepada seluruh Camat, Pemerintah desa (Pemdes) Lurah dan masyarakt Lebong, untuk bisa selalu menjaga kelestarian objek wisata yang ada di Kabupaten Lebong. Hal ini dikarenakan jika semuanya terjaga, selain bisa meningkatkan PAD juga dapat meningkatkan ekonomi masyarakat itu sendiri. \"Jika banyak yang berkunjung maka akan banyak juga transaksi jual beli serta transaksi yang mensejahterakan masyarakat,\" ajaknya.(614)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: