Harga Tbs Bertahan

Harga Tbs Bertahan

\"\" MUKOMUKO, Bengkulu Ekspress - Harga tandan buah segar (TBS) kelapa sawit yang dibeli sejumlah pabrik di Kabupaten Mukomuko, masih bertahan dengan harga cukup tinggi diatas Rp 1.400/kg atau masih sama seperti sepekan sebelumnya. Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Arief Isnawan melalui Kabid Perkebunan Budi Yanto didampingi Kasi Kemitraan dan Budidaya Perkebunan Sudianto menyampaikan,\'\'Harga Tbs yang dijual petani dan di beli tingkat pabrik hingga hari ini (24/1), masih bervariasi dan lumayan cukup tinggi.\'\' Harga di PT Sapta Rp 1.410, PT KSM Rp 1.460, PT MIL Rp 1.460, PT S3 Rp 1.440, PT AMK Rp 1475, PT SAP 1.480, PT DDP Ipuh/Lubuk Bento Rp 1460, PT KAS Rp 1460, PT BMK Rp 1560/kg. Kendati demikian, kata Sudianto, harga TBS saat ini belum berada pada titik aman atau masih bisa terjadi perubahan sewaktu-waktu. Idealnya, harga sawit tingkat petani minimal Rp1.600/kg, sehingga perawatan kebun petani lebih maksimal. Pasalnya untuk biaya perawatan cukup mahal. Seperti, membeli pupuk, termasuk ongkos babat rumput agar kebun tidak semak dan lainnya.

“Jika petani menjual Tbs ke pedagang pengumpul ataupun toke harga lebih murah dengan selisih Rp 100 - 200/kg,” demikian Sudianto. (900)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: