Distanbunak Usulkan Bantuan Hewan
BENTENG, Bengkulu Ekspress - Pemerintah Daerah (Pemda) melalui Dinas Pertanian, Perkebunan dan Peternakan (Distanbunak) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) tahun ini kembali mengusulkan bantuan bibit kambing dan sapi untuk kelompok peternak (Poknak) di 10 Kecamatan di Kabupaten Bengkulu Tangah.
Hal ini lantaran anggaran untuk pengadaan bantuan hewan tersebut kembali tidak dianggarkan dalam anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) Kabupaten Benteng.
Kabid Peternakan dan Kesehatan Hewan Distanbunak Kabupaten Benteng, Desi Murdianti, S.Pt, M.Si mengatakan, pada tahun 2017 lalu bantuan bibit sapi dan kambing sudah pernah dilakukan. Rinciannya, untuk bibit sapi didapatkan dari pemerintah pusat melalui dana Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBN) yang berjumlah 20 ekor dan bibit kambing sebanyak 36 ekor yang berasal dari bantuan Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Bengkulu.
\"Karena dana dari APBD Kabupaten Benteng tidak disediakan untuk pembelian bibit hewan. Usulan kembali kita sampaikan ke Pemerintah Provinsi dan pemeritah pusat,\" kata Desi.
Selain mengusulkan bantuan bibit sapi dan kambing, pihaknya juga mengusulkan bibit unggas seperti itik dan bebek yang diharapkan mampu membantu meningkatkan taraf hidup masyarakat. Selain mudah dikembangkan, potensi penjualannya pun dirasa memiliki peluang yang bagus.
\"Sejauh ini, usulan dari Poknak masih akan kita verifikasi terlebih dahulu. Sehingga, bantuan yang diberikan bisa tepat sasarang. Kami hanya tak ingin ada bantuan hewan yang dijual untuk kepentingan pribadi atau kelompok,\" tegasnya. (135)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: