Usulkan Bantuan

Usulkan Bantuan

\"Kabupaten

DINAS Perindustrian dan Tenaga Kerja (Dispernaker) Kabupaten Kepahiang akan mengusulkan bantuan anggaran bagi Industri Kecil Menengah (IKM) di Kabupaten Kepahiang. Hal ini guna meningkatkan kualitas IKM di daerah tersebut hingga berdaya saing dan mampu membawa kemajuan. Kadis Pernaker Kepahiang, Aidil Fitri Saefudin SH mengatakan, pihaknya akan segera mengusulkan anggaran untuk IKM Kepahiang pada APBD Tahun Anggaran 2018 mendatang.

\"Kami akan usulkan anggaran untuk IKM di Kepahiang pada APBD TA 2018 mendatang untuk memajukan semua IKM yang ada,\" ujarnya, kemarin (11/7). Diungkapkannya, selama ini IKM di Kabupaten Kepahiang hanya milik perorangan. Pihaknya berharap dengan usulan dana ini mampu membuat IKM berkembang lebih pesat dan membawa pertumbuhan perekonomian di daerah tersebut.

\"Selama ini hanya milik perorangan, dengan usulan dana ini diharapkan bisa membantu masyarakat Kepahiang terutama dalam mengatasi maslaah pengangguran,\" ungkapnya. Tak hanya itu, ia juga berharap, agar IKM di Kepahiang bisa memiliki daya saing yang bisa membawa nama baik Kepahiang ke tingkat yang lebih tinggi.

\"Jadi kami akan usulkan kebutuhan pendanaan dan peralatan yang dibutuhkan agar IKM yang ada bisa menjadi lebih baik dan maju,\" sambungnya. Lebih jauh diungkapkannya, dengan usulan anggaran ini diharapkan semua IKM di Kepahiang mampu mewakili Kepahiang dalam setiap perlombaan yang ada di tingkat nasional.

\"Sejauh ini ada 113 IKM yang tidak aktif lagi, jadi dengan usulan anggaran ini kami harap semua IKM tersebut bisa diseleksi untuk perwakilan Kepahiang dalam perlombaan tingkat nasional,\" tambahnya. Ia menjelaskan, kendala yang sleama ini dihadapi oelh IKM adalah terkait tata cara teknik produksi. Pihaknya berencana memberikan pendampingan melalui fasilitator untuk sejumlah IKM agar mampu meningkatkan produksinya.

\"Sejauh ini kami sudah mengirimkan sejumlah fasilitator untuk mendampingi IKM meskipun belum seluruhnya,\" jelasnya. Terakhir ia mengatakan, pihaknya berupaya agar usulan dana ini bisa disetujui nantinya di APBD TA 2018 mendatang agar semua IKM di Kepahiang mampu bangkit dan membawa kemajuan bagi kabupaten Kepahiang.

\"Semoga usulan ini nantinya disetujui agar IKM di Kepahiang bisa bangkit dan membuat Kepahiang bisa mandiri secara ekonominya,\" tutup Aidil.(999)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: