Rekso Wardoyo Siap Jadi Wagub

Rekso Wardoyo Siap Jadi Wagub

BENGKULU, BE - Menjadi Wakil Gubernur Bengkulu tidak hanya diincar oleh kalangan birokrat, politisi dan akademisi di Provinsi Bengkulu.  Namun  juga diincar oleh pengusahan sukses asal Muara Aman, Kabupaten Lebong, Ir H Rekso Wardoyo MS.  Dalam waktu dekat  ia akan mendaftarkan diri ke partai PAN dan Demokrat untuk dicalonkan mendampingi Gubernur H Junaidi Hamsyah periode 2013-2015.

Selama ini, pria kelahiran Muara Aman, 30 Desember 1959 itu berdomisili di Bandung dengan menggeluti dunia usaha dan menduduki jabatan strategis. Sejak Mei 2012  hingga  sekarang ia menjabat  sebagai  Consortium Representative  di PT Mekar Papua Nusantara, PT Elia Pratama dan PT Andalan Unggul Konsultan untuk Kontrak Jasa Umum Community Development and Resettlement Program LNG Tangguh - BP Berau Ltd.

Tidak hanya itu, sebelumnya, suami dari Dr Ir Hj Dwi Yuzaria SE MSi ini juga pernah menjabat sebagai Konsultan Senior untuk BP Berau Ltd (LNG Tangguh), untuk Bird’s Head Business Empowermen Program (BHBEP), Papua Barat. Konsultan Senior untuk World Resource Institute

(bekerjasama dengan New Ventures Indonesia), untuk Penguatan Kapasitas Usaha Kecil dan Menengah (UKM) diIndonesia, sebagai Managing Director PT Barettamuda Pratama, perusahaan yang bergerak dalam bidang jasa konstruksi dan industri, berkantor pusat di Padang, dan berbagai jabatan lainnya.

Namun setelah melanglang buana menjelajahi nusantara ini dengan berbagai jabatan strategis, alumni  Magister Sains (S2) dalam bidang Perencanaan Pengembangan Wilayah dan Pedesaan dari Institut Pertanian Bogor ini pun berniat mengabdi di Provinsi Bengkulu.

\"Saya merasa terpanggil untuk mengabdi di Provinsi Bengkulu. Untuk itulah saya berniat mengikuti pemilihan Wakil Gubernur yang akan dilaksanakan dalam beberapa bulan kedepan ini,\" katanya.

Untuk membuktikan keseriusannnya mencalonkan diri sebagai Cawagub, sejauh ini ia pun telah menyiapkan visi dan misinya.  Visinya, ingin mewujudkan  Provinsi Bengkulu yang lebih maju, berbasis pada pemerataan pertumbuhan ekonomi wilayah dengan bertumpu pada sumberdaya manusia yang kompetitif, sehingga tercapainya masyarakat yang adil dan sejahtera dengan berlandaskan iman dan taqwa.

Sedangkan misinya, yakni membangun suasana kehidupan masyarakat yang agamis dan damai, Mengembangkan wilayah-wilayah yang mempunyai potensi untuk dijadikan pusat-pusat pertumbuhan, menyediakan prasarana/infrastruktur, fasilitas publik dan perumahan yang memadai, sehingga dapat meningkatkan mobilitas dan alokasi sumberdaya dalam kegiatan produksi dan distribusi barang dan jasa, dan Menyelenggarakan pemerintahan dengan prinsip-prinsip good governance dan clean governance.  Pelayanan kepada masyarakat akan menjadi prioritas utama tanpa membedakan ras, agama, suku, kedudukan, dan lainnya.

\"Selain itu, saya juga memiliki misi lain, yaitu Mendorong perekonomian masyarakat dengan memperkuat basis ekonomi rakyat, Revitalisasi sumber-sumber keuangan daerah, Memberikan kesempatan yang sama bagi setiap warga, baik laki-laki maupun perempuan untuk secara aktif berperan dalam siklus dan proses pembangunan, Mengembangkan dan mendayagunakan potensi wisata, terutama wisata kearifan alam (eco turism) dan wisata riset, dengan tetap mempertahankan nilai-nilai agama, norma dan budaya serta kelestarian lingkungan, Membangun iklim investasi yang sehat bagi peningkatan pertumbuhan ekonomi secara keseluruhan dengan tetap mengutamakan kemitraan yang saling menuntungkan antara usaha besar dengan usaha kecil dan mikro,\" terangnya.

Tidak hanya itu, pria yang sukses di perantauan ini juga memiliki keinginan besar untuk membangun kesadaran warga masyarakat dan aparatur pemerintah dalam penegakan supremasi hukum, mendayagunakan potensi sumberdaya alam dengan tetap mendahulukan kepentingan kelestarian alam, penguatan ekonomi rakyat, proses partisipatif dan pelibatan stake-holders secara luas dan Mendayagunakan dan meningkatkan kapasitas aparatur pemerintah secara tepat.

Ia mengaku bila mendapatkan dukungan dari Partai pengusung dan anggota DPRD Provinsi Bengkulu untuk menjadi Wagub, ia pun akan mengerahkan segala kemampuan yang dimilikinya untuk memberikan yang terbaik bagi provinsi Bengkulu. Sehingga ketertinggalan Bengkulu selama ini dapat dikejar untuk mensejajarkan dengan provinsi lain di Indonesia.(400/kr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: