3.583 RTSM Terima Dana PKH

3.583 RTSM Terima Dana PKH

 \"ary-penyerahan-pkh-1\"

CURUP, BE - Pemerintah kembali menyalurkan bantuan tunai dana program keluarga harapan (PKH) kepada 3.583 rumah tangga sangat miskin (RTSM) di Kabupaten Rejang Lebong. Penyaluran dana PKH tersebut dimulai sejak Rabu (19/10) kemarin dana akan dilaksanakan hingga hari ini.

Menurut Kepala Kantor Pos Cabang Curup, Fendi Anjasmara penyaluran dana program PKH di Kabupaten Rejang Lebong dilakukan di 5 kantor pos yang ada di wilayah Kota Curup. Kantor pos yang dijadikan lokasi pembayaran dana PKH ini antara lain Kantor Pos Cabang Curup, kemudian kantor Pos Karang Anyar Bermani Ulu, Kantor Pos Sambirejo Kecamatan Selupu Rejang. Kemudian Kantor Pos Blitar Kecamatan Sindang Kelingi dan Kantor Pos PUT di Kecamatan Padang Ulak Tanding.

\"Pembayaran dana PKH ini kita laksanakan di 5 kantor pos yang ada di Kabupaten Rejang Lebong ini,\" ungkap Fendi.

Diungkapkan Fendi, untuk mengatasi membludaknya warga yang akan mengambil dana PKH ini. Pihaknya sudah bekerjasama dengan petugas pendamping PKH yang ada di Rejang Lebong dengan cara menjadwal warga yang akan melakukan pengambilan dana PKH di kantor pos,

Lebih lanjut ia menjelaskan, dalam penyaluran dana PKH ini kantor pos hanya sebagai fasilitator dalam menyalurkan dana PKH yang merupakan bantuan dari Kementrian Sosial RI tersebut, dimana pihaknya hanya melakukan verifikasi data RTSM, dimana untuk besaran yang akan diterima oleh masing-masing PKH bervariasi.

\"Untuk jumlah masing-masing yang menerima kita tidak tahu, karena sifatnya kita hanya membagikan saja,\" terang Fendi.

Namun menurut Fendi, untuk dana keseluruhan yang akan diserahkan kepada masyarakat Rejang Lebong yang menerima dana PKH triwulan III ini sebesar Rp 1.252.137.500. Selain menyerahkan dana PKH bagi masyarakat Rejang Lebong, Kantor Pos Cabang Curup juga menyerahkan dana PKH untuk dua kabupaten lain yaitu Lebong dan Kepahiang. Dimana menurut Fendi untuk Kabupaten Rejang Lebong jumah masyarakat yang menerima program PKH ini sebanyak 1.350 RTSM dengan total dana mencapai Rp 507.935.000. Kemudian untuk Kepahiang sebanyak 2.034 RTSM dengan total dana yang disalurkan sebanyak Rp. 759.312.500.

\"Untuk wilayah Kepahiang kita bagikan di 3 Kantor Pos sedangkan untuk Lebong kita bagikan di 2 kantor pos,\" paparnya.

Untuk diketahui, besaran dana PKH yang diberikan pemerintah sesuai dengan kriteria penerimanya, seperti untuk penerima bantuan ibu hamil dan balita akan mendapat bantuan sebesar Rp 1 juta/tahun atau Rp 250 ribu/triwulan. Kemudian untuk pelajar SD Rp 450 ribu/tahun atau Rp112.500/triwulan, untuk pelajar SMP Rp 750 ribu/tahun atau Rp187.500/triwulan, Sedangkan untuk pelajar SMA sebesar Rp1 juta/tahun atau Rp 250 ribu/triwulan. (251)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: